Bentrok Pemuda NTT vs Maluku, 3 Korban Alami Luka Sayat

Bentrok Pemuda NTT vs Maluku, 3 Korban Alami Luka Sayat

Bentrok pemuda NTT vs Maluku di Glow Karaoke, Sleman.-Tangkapan Layar Video-

SLEMAN, RADAR KUNINGAN - Dua kelompok pemuda sesama warga Indonesia timur, terlibat bentrok di tempat karaoke. Kelompok pemuda NTT terlibat keributan dengan pemuda Maluku.

Bentrok kelompok pemuda NTT dan Maluku itu, terjadi di Glow Karaoke, Jl Seturan Caturtunggal, Depok, Sleman, Sabtu 2 Juli 2022 sekitar pukul 01.45 WIB.

Kelompok pemuda NTT diketuai Luis, sedangkan kelompok pemuda dari Maluku diketuai Kece.

Akibat bentrok dua kelompok pemuda dari Indonesia timur ini, 3 korban mengalami luka sayat.

Menurut saksi, bentrok kelompok pemuda NTT dan Maluku tersebut berawal saat rombongan Luis usai melakukan karoke di Glow Karaoke

BACA JUGA:Update Harga Sembako Kabupaten Kuningan Senin 4 Juli 2022, Cabai-cabaian Makin Liar

Sekitar pukul 01.30 WIB, Luis dan rombongan keluar room hendak meninggalkan tempat tersebut.

Di saat bersamaa, Kece bersama anak buahnya sedang duduk santai di depan kasir.

Kemudian Kece menanyakan kepada kasir yang bernama Cecilia, apakah rombongan Luis tersebut sudah bayar atau belum, dijawab belum oleh kasir.

Keberadaan kelompok Kece di Glow Karaoke, sebagai pihak yang mengamankan lokasi.

Mendengar jawaban tersebut, kemudian Kece bersama anak buahnya mendatangi rombongan Luis sehingga terjadilah keributan di Glow Karaoke. 

BACA JUGA:3 Atlet BMX Asal Kuningan Berjaya di Ajang Fornas Kormi VI Palembang

Rombongan Luis melakukan perusakan 2 buah monitor komputer milik Glow Karaoke dengan menggunakan sajam.

Tidak lama kemudian, kedua rombongan tersebut meninggalkan area Glow Karaoke.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: