Penyakit Tungro Serang Petani Padi di Kuningan, Ini Langkah Diskatan

Penyakit Tungro Serang Petani Padi di Kuningan, Ini Langkah Diskatan

Pengendalian penyakit tungro yang dibawa oleh wereng hijau, harus dilakukan secara terpadu agar penyakit tidak menyebar ke area lain.-Diskatan Kuningan for Radar Cirebon -

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Serangan penyakit tungro tengah menjadi ancaman bagi petani padi di Kabupaten Kuningan.

Untuk bisa menanggulangi serangan penyakit tersebut, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Diskatan) Kabupaten Kuningan mempersiapkan sejumlah langkah.

Seperti yang dialami petani padi di wilayah Desa Cikaso, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan.

Hamparan sawah di Desa Cikaso, menjadi saksi gerak cepat Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Diskatan dalam menjaga tanaman padi tetap sehat. 

Melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kuningan melakukan pengendalian penyakit tungro di lahan seluas 5 hektare.

BACA JUGA:Heboh Pengobatan Alternatif Brahmana Sanjaya di Kantor Bupati Kuningan, Ternyata...

BACA JUGA:Sekda Kuningan Luruskan Polemik Pernyataan Bupati soal Banjir Cirebon

Langkah ini dilakukan setelah petugas pengendali hama menemukan tanda-tanda awal serangan tungro. 

Penyakit ini dikenal berbahaya karena dapat menurunkan hasil panen secara signifikan jika tidak ditangani sejak dini.

Pengendalian dilakukan bersama Kelompok Tani Bina Karya III. Petani dan petugas bahu-membahu menyemprot tanaman padi, sekaligus menerapkan langkah-langkah pengendalian terpadu agar penyakit tidak menyebar ke area lain.

Kepala Diskatan Kuningan Dr Wahyu Hidayah MSi turun langsung ke sawah mendampingi petani. 

Ia menegaskan bahwa pengendalian penyakit tanaman tidak bisa ditunda dan harus dilakukan secara bersama-sama.

BACA JUGA:Abdul Haris: Pengawasan DPRD Dijamin Konstitusi, Legislator Pembela Eksekutif Cederai Etika Demokrasi

BACA JUGA:Kios Kopi Cirebon Resmi Dibuka, Varian Kopi se-Indonesia Hadir di Satu Tempat

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: