KUNINGAN - Baznas Kuningan membagikan 60 paket kelengkapan pakaian kerja para pemulung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Ciniru Kecamatan Jalaksana Kabupaten Kuningan, Selasa (26/10).
Paket tersebut di antaranya topi, kaos lengan panjang, sarung tangan dan sepatu boots. Paket bantuan ini diberikan langsung kepada para pemulung, disaksikan pihak UPT Sampah Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kuningan.
Dalam sambutannya, Ketua Baznas Kabupaten Kuningan Drs HR Yayan Sofyan MM mengungkapkan, pendistribusian kelengkapan pakaian kerja bagi para pemulung tersebut merupakan bentuk perhatian khusus bagi para pejuang lingkungan, sekaligus juga sebagai pemberian kadeudeuh.
“Ini kadeudeuh dari Baznas kepada para pejuang kebersihan lingkungan, agar para bapak dan ibu semua yang bekerja di sini tetap sehat, semangat dan selamat lahir batin,” kata Yayan.
Menurut Yayan, pihak Baznas berencana akan terus berupaya untuk memperhatikan dan membantu masyarakat yang terkategori membutuhkan bantuan.
“Untuk itu, kami berharap agar para agniya, hususnya segenap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang beragama Islam dan bekerja di Kabupaten Kuningan, dapat menunaikan kewajiban zakat maupun infaq dan sedekahnya melalui Baznas Kuningan,” imbau Yayan.
Dalam kesempatan itu, para penerima bantuan merasa senang dan penuh syukur, karena kelengkapan pakaian untuk bekerja memang sangat dibutuhkan untuk melindungi diri dari berbagai penyakit, sebagai dampak dari pungutan sampah yang biasa mereka kerjakan.
“Terima kasih ya pak, waktu bulan puasa kami semua mendapat bantuan sembako, sekarang mendapat bantuan ini (kelengkapan pakaian kerja, red),” ucap salah seorang dari penerima bantuan tersebut.
Dalam penyerahan bantuan itu, turut mendampingi, Wakil Ketua Baznas Kuningan Bidang Pendistribusian H Yusron Kholid MSi bersama Amil Baznas lainnya. (muh)