Radarkuningan.com, KUNINGAN- Sebanyak 30 sopir angkutan umum barang dan angkutan menjalani bimbingan teknis keselamatan jalan di Aula Dinas Perhubungan (Dishub) Kuningan, Senin 26 September 2022. Bimtek ini digelar untuk menurunkan angka kecelakaan lalulintas yang terus meningkat. Kecelakaan ini banyak diakibatkan oleh rem blong pada angkutan umum. Terutama pada kasus jalan yang banyak gradiennya naik turun sehingga rawan rem bong.
Para pengemudi angkutan orang dan barang menjadi target bimtek agar mereka lebih berkompeten, profesional, cakap dan terampil saat di balik kemudi. Juga mampu merespon kebutuhan jasa pelayanan transportasi yang aman, selamat, lancar tertib serta teratur.Sopir Angkutan Umum Diajari Cara Anitisipasi Rem Blong
Senin 26-09-2022,12:25 WIB
Editor : Agus Sugiarto
Kategori :