Sukses Terapkan Merit System, Bupati Acep Diganjar Penghargaan Meritokrasi

Kamis 08-12-2022,12:50 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto
Sukses Terapkan Merit System, Bupati Acep Diganjar Penghargaan Meritokrasi

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Menjelang akhir tahun, Bupati Acep Purnama banjir penghargaan dari pemerintah pusat. Setelah beberapa hari lalu, orang nomor satu di Kota Kuda mendapat penghargaan Anubhawa Sasana Desa dari Kemenkumham RI, hari ini, Kamis 8 Desember 2022, Bupati Acep Purnama kembali menerima anugerah penghargaan yang diberikan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

  Bupati mendapat penghargaan Meritokrasi dengan predikat baik yang diserahkan oleh Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara, Prof Dr Agus Pramusinto. Penyerahan penghargaan dilakukan di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis 8 Desember 2022. Penghargaan ini merupakan  penghargaan penerapan system merit dalam manajemen ASN bagi instansi pemerintah.    BACA JUGA:Target Mengulang Prestasi Juara, PKK Desa Wanayasa Gelar Rakor   Plt Kepala BKPSDM Kuningan, Ucu Suryana didampingi Sekretaris BKPSDM, Dodi Sudiana mengatakan, acara penganugerahan penghargaan Meritrokrasi tersebut dibuka oleh Menpan RB, Abdulah Azwar Anas. Bupati sendiri hadir langsung dan menerima penghargaan tersebut dengan wajah ceria meski baru tiba dari Jepang.   "Alhamdulillah pak bupati hadir langsung dan menerima penghargaan dari ketua ASN. Ini jelas sangat membanggakan bagi kami dan Pemkab Kuningan atas penghargaan Meritokrasi dengan predikat baik. Semoga saja dengan penghargaan ini semakin memacu kami dalam meningkatkan kinerja ASN di lingkup Pemkab Kuningan," ujar Ucu Suryana, Kamis 8 Desember 2022.   BACA JUGA:Pulihkan Psikis Korban Gempa Cianjur, BPBD Kuningan Kirim Tim Trauma Healing   Ditambahkan Dodi Sudiana, adapun implementasi penilaian merit system meliputi  delapan sub area. Yaitu perencanaan kebutuhan, pengadaan, pengembangan karier, promosi dan mutasi, manajemen kinerja, penggajian, penghargaan dan disiplin, perlindungan dan pelayanan dan sistem informasi.   "Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi ASN Kabupaten Kuningan untuk dapat meningkatkan kinerja lebih baik lagi. Dan saya ucapkan terimakasih kepada pimpinan dan semua pihak yangg sudah mendukung dan berkomitmen untuk mewujudkan pelaksanaan merit system di Kabupaten Kuningan," sebut Ucu Suryana. (*)

 

Tags : #penghargaan meriktorasi #komisi asn #bupati acep #bkpsdm kuningan
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini