Bentuk ekor ini juga menunjukkan suasana hati yang baik dan bersemangat untuk berinteraksi dengan sesamanya atau manusia.
Ternyata perilaku tertentu yang ditunjukkan kucing bisa membantu manusia mengetahui bagaimana perasaan hewan peliharaannya.
BACA JUGA:Buat Gigi Kucing Sehat dan Tambah Gemuk! Ini Resep Makanan Kucing Buatan Rumah dari Bahan Ayam
3.Senang Memijatmu
Perilaku meremas dan memijat umumnya dilakukan anak kucing kepada induknya untuk mendorong keluarnya ASI.
Pada kucing dewasa, melanjutkan kebiasaan tersebut karena merasa santai, puas, dan dicintai.
Ketika Anda membelai di pangkuan dan kucing meremas serta memihat paha Anda, ini adalah sebuah gestur sayang yang diungkapkan dengan cara berbeda.
4.Menggosokkan Pipinya Padamu
Menggosokkan bagian muka atau kepala, bukan hal biasa bagi kucing. Mereka akan memilih melakukannya kepada orang terdekat.
Sebab, ini adalah cara kucing meninggalkan aromanya pada Anda atau untuk menandai wilayahnya. Kucing juga melakukan ini ketika mereka mencintai sesuatu atau seseorang.
BACA JUGA:Ternyata Ini 5 Pertanda Kucing Mengeong di Malam Hari, Kucing Termasuk Hewan Nokturnal, Lho!
5.Menjilat
Kucing suka menjilat tubuhnya, kulit, bulu, dan cakarnya, untuk perawatan diri. Tetapi ketika kucing menjilati tangan dan kaki atau bagian tubuh Anda yang lain, mereka menunjukkan kasih sayang yang besar.
Tujuannya mereka menebarkan aroma yang akrab dan membantu menandai orang tersebut sebagai bagian penting dari kelompok keluarga.
Sekian artikel mengenai tanda kucing sayang sama kita, ternyata itulah hal-hal yang di lakukan kucing kepada kita yang jarang kita sadari.