Inilah 5 Cara Merawat Sirih Gading agar Rimbun dan Subur, Ternyata Perlu Dipangkas!

Senin 22-01-2024,18:45 WIB
Reporter : Herdi Dwitama
Editor : Herdi Dwitama

RADARKUNINGAN.COM – Merawat sirih gading terbilang sebagai hal yang mudah karena hanya memerlukan hal-hal yang mendasar.

Apalagi sirih gading merupakan tanaman yang sulit mati dan mudah untuk beradaptasi di berbagai lingkungan. Tapi ada tipsnya agar tanaman hias satu ini bisa tumbuh dengan rimbun dengan cepat.

Cara merawat sirih gading agar rimbun dan subur dengan cepat ini bisa kalian praktikan pada tanaman hias kalian di rumah.

Tanaman sirih gading (Epipremnum aureum) ini merupakan tanaman hias yang populer di Indonesia, apalagi dengan penampilanna yang rimbun akan sangat cocok dengan kondisi alam Indonesia yang tropis.

BACA JUGA:Kenapa Sirih Gading Sering Ditempatkan di Meja Hotel? Oh Ternyata Ini Alasannya

Nah, seperti yang dikatakan di awal tadi ada beberapa tips atau cara merawat sirih gading agar rimbun dan subur, dengan begitu, tanaman hias sirih gading di rumah kalian bisa jadi dekorasi rumah yang indah.

5 Cara Merawat Sirih Gading agar Rimbun dan Subur

Dengan tanaman hias sirih gading yang rimbun dan subur, rumah kalian bisa jadi lebih indah dengan nuansa asrinya.

Sehingga cocok banget dijadikan sebagai dekorasi di depan rumah atau di halaman belakang rumah kalian.

Dan agar epipremnum aureum di rumah kalian rimbun dan subur, tentunya dibtutuhkan perawatan yang tepat, seperti langkah-langkah berikut ini.

BACA JUGA:Mudah Banget! 7 Langkah Cara Menanam Sirih Gading Agar Tidak Merambat, Biar Tidak Merusak Dinding

1. Memangkas daun secara rutin

Cara merawat sirih gading agar rimbun dan subur yang pertama adalah dengan memangkas daunnya secara rutin.

Menurut Plant Care Today, salah satu cara membuat tanaman sirih gading menjadi lebat adalah dengan memangkasnya dengan rajin.

Kami harus memeriksa tanaman sirih gading setiap hari. Saat menyiram, jangan lupa memotong daun yang mati dan batang yang terlalu panjang.

Tanaman sirih gading akan menumbuhkan cabang baru di area nodus, tempat bertemunya daun dan cabang, setelah kita memotong bagian cabang sekitar 2 hingga 3 cm di atas setiap daun, menurut Gardening Know How.

BACA JUGA:Menjadi Dekorasi Cantik, Inilah Cara Menanam Sirih Gading di Pot Gantung

Kategori :