Umur Kucing 2 Tahun Setara dengan Berapa Tahun Umur Manusia? Ternyata Begini Cara Menghitungnya

Senin 29-04-2024,06:00 WIB
Reporter : Sopa Sophia
Editor : Yuda Sanjaya

RADARKUNINGAN.COM - Bagi Anda yang belum mengetahui bahwa satu tahun umur kucing bukan berarti sama dengan satu tahun umur manusia loh! 

Terlepas dari perbandingan usia kucing, hewan ini dapat mengalami perkembangan dan penuaan dengan lebih cepat. 

Namun rata-rata umur anabul juga bergantung pada banyak faktor, seperti perawatan yang diberikan, jenis kucing, dan faktor genetik serta kesehatan.

Bagi Anda yang memiliki anabul, wajib untuk mengetahui perbandingan umur ini supaya Anda bisa memberikan perawatan yang tepat sesuai umur anabul. Simak informasinya dibawah ini ya! 

BACA JUGA:Surganya Jajanan, Ini Rekomendasi Tiga Kawasan Street Food di Kota Cirebon! Cocok untuk yang Suka Kulineran!

Perbandingan Umur Kucing Dengan Umur Manusia 

Menurut penelitian University of California, faktor genetik menjadi salah satu faktor umur kucing hidup. Kucing yang memiliki aktivitas di luar ruangan alias kucing liar akan hidup lebih lama dibanding yang menjadi hewan peliharaan dan terbiasa di dalam ruangan. 

Meskipun penelitian ini hanya rata-rata umur kucing, namun selalu ada pengecualian yang bergantung dari banyak faktor lain.

Kucing mengalami perkembangan yang sangat cepat pada tahap awal kehidupan mereka dan kemudian melambat saat mereka dewasa.

BACA JUGA:Bikin Orang Ngeri! Ini 5 Cara Mengatasi Kecoak Terbang Secara Ampuh agar Tidak Mengejar

Satu tahun umur kucing, dianggap sekitar 15 tahun umur manusia. Meskipun sulit untuk menghitung perbandingan usia kucing dan manusia ini secara ilmiah. 

Jika Anda memiliki kucing berusia 2 tahun, maka kucing tersebut setara dengan 24 tahun umur manusia. Memang perbandingan umurnya lebih tua kucing dibanding manusia, 

Terdapat rumus yang bisa Anda gunakan untuk menmperkirakan umur kucing setara dengan umur manusia, yaitu usia manusia = 15 + (usia kucing-1) x 9. 

Namun, perhitungan tersebut hanyalah perkiraan karena pada kenyataannya pertumbuhan dan penuaan kucing tidak selalu sebanding dengan manusia.

BACA JUGA:Sering Di Sepelekan! Ini Dia 3 Penyebab Ular Sering Masuk Ke Dalam Rumah

Kategori :