Maarten Paes Sempat Terancam Batal Perkuat Timnas Indonesia Gegara Belum Jelas di CAS, Tapi...

Minggu 28-07-2024,11:40 WIB
Reporter : Rafly Wahyu
Editor : Rafly Wahyu

RADARKUNINGAN.COM - Maarten Paes sempat dirumorkan terancam batal perkuat Timnas Indonesia gegara belum jelas di Court of Arbitration for Sport, tapi rupanya masih tersedia peluang.

Walaupun terkesan rumit dan penuh ketidakpastian, tapi bukan berarti kasus pria 26 tahun ini tak selesai di CAS, melainkan semuanya tengah diperjuangkan oleh PSSI, semaksimal mungkin. 

Federasi sepakbola Indonesia sangat memahami betapa besarnya harapan fans untuk kepastian kasus Paes, apalagi kiper FC Dallas ini punya mimpi untuk membawa garuda lolos ke Piala Dunia. 

Seperti yang sudah diketahui bahwa skuad Shin Tae-yong akan melakoni pertandingan pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dan kehadiran kiper 192cm ini sangat dibutuhkan. 

BACA JUGA:Diduga Tawuran di Kramatmulya Kuningan, 1 Motor dan 2 Orang Diamankan, Ada yang Kabur ke Cirebon

Memang bukan alasan lagi bahwa kehadiran Maarten Paes itu sangat penting buat Timnas Indonesia, karena pengalaman yang ia miliki sangat cocok buat menjaga mistar gawang skuad garuda.

Terlebih lagi jika pasukan merah putih masuk ke round 3, dan akan menghadapi rival kuat lagi berat. Pertandingan ini bergulir pada bulan September, dan akan diawali dengan melawan Arab Saudi. 

Arab merupakan negara yang masuk ke langganan Piala Dunia, terbukti di tahun 2022, negara sultan ini pernah mengalahkan Argentina di fase grup.

Jadi kemungkinan sulitnya round 3 bisa terlihat saat awal pertandingan dimulai, makanya pasukan STY ingin meningkatkan kedalaman pemain, termasuk posisi penjaga gawang yang cocok diisi oleh Paes. 

BACA JUGA:25 Agenda Sidang CAS Agustus - September 2024, Maarten Paes Bagaimana? Kualifikasi Piala Dunia

Maarten Paes memang cocok buat diturunkan pada putaran ketiga, karena sebagai penjaga gawang dirinya memiliki pengalaman dan jam terbang yang patut dipertimbangkan. 

Kiper FC Dallas ini sering menorehkan capaian cleansheet dan penyelamatan penting selama dirinya berkarir di MLS atau Liga Amerika. Dan yang terbaru, dia masuk kategori pemain MLS All-Star. 

Karena punya pengalaman yang mumpuni sebagai seorang kiper, maka kemungkinan Paes jadi starter buat Timnas Indonesia di round 3, bisa saja jadi kenyataan, dengan catatan kasusnya selesai dulu.

Sayangnya, kasus kiper 192cm ini di CAS belum ada kepastian. Terlebih lagi jika mengacu pada daftar sidang periode Juli sampai Oktober, nama pria 26 tahun ini tak terdaftar.

BACA JUGA:Jadwal Sidang CAS Bulan September Telah Keluar, Maarten Paes Bisa Segera Membela Timnas September Mendatang?

Kategori :