Penerbangan perdana dari Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka akan dimulai 28 September 2024 dengan frekuensi 2 kali seminggu.
Sedangkan penerbangan Singapura - Melaka memiliki durasi 5 kali seminggu yang dimulai 23 Oktober 2024.
Kehadiran Maskapai Scoot tentunya menjadi kabar baik bagi penerbangan di Provinsi Jawa Barat, khususnya di Bandara Kertajati.
Bandara ini sudah mengoperasikan rute domestik sepert Medan via Kualanamu, Bali, Balikpapan, Banjarmasin, Palembang, Makassar dan Batam.
Namun rute domestik tersebut hanya menyisakan 3 saja yang beroperai rutin yakni Kertajati - Kualanamu, Kertajati - Denpasar dan Kertajati - Balikpapan.
Penerbangan tersebut dioperasikan oleh Maskapai Super Air Jet, Citilink dan AirAsia.
Rute lain yang dioperasikan adalah Kertajati - Kuala Lumpur yang dioperasikan 2 kali dalam 1 pekan.
Maskapai yang mengoperasikan rute ini adalah Malaysia Airlines dan AirAsia Malaysia.
BACA JUGA:Tablet Juga Cukup! Ini 5 Rekomendasi Tablet Alternatif Laptop yang Cocok Dipake Kuliah dan Kerja
Rencananya, BIJB Kertajati akan menambah rute domestik yakni reaktivasi relasi Kertajati - Surabaya.
Kemudian yang dalam waktu dekat terealisasi adalah penerbangan Kertajati - Singapura.
Relasi penerbangan ini sebelumnya pernah dioperasikan di Bandara Internasional Husein Sastranegara, Kota Bandung.
Penumpang di rute ini cukup ramai dan dioperasikan secara rutin oleh Maskapai AirAsia. Namun setelah pandemi covid-19, rute ini berhenti dioperasikan.
BACA JUGA:TERBAIK! Inilah 7 Tempat Makan Dengan View Indah Dan Harga Murah Meriah di Kuningan
Kemudian penerbangan komersial pun dialihkan dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Internasional Jawa Barat di Kertajati, Kabupaten Majalengka.