RADARKUNINGAN - Pemain keturunan Indonesia, Mees Hilgers bakal menjalani proses naturalisasi. Posisinya di Skuad Garuda bakal menggantikan Elkan Baggott?
Belum lama ini, Mees Hilgers sudah datang ke Jakarta. Bek FC Twente tersebut, bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Rumor yang menyebutkan Mees Hilgers bakal segera dinaturalisasi, menjadi kian nyata dengan beredarnya foto dirinya tengah bersamalan dengan Erick Thohir.
Foto dengan fose bersalaman itu, biasanya merupakan kode, bahwa yang bersangkutan tidak lama lagi bakal menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
BACA JUGA:Ketatnya Pengamanan Timnas Indonesia, STY Langsung Dikawal 5 Polisi
BACA JUGA:FIFA Nobatkan Pertandingan Arab Saudi vs Indonesia Paling Menarik untuk Ditonton
Dikutip dari tayangan video Bung Harpa, Mees Hilgers merupakan bek muda yang tampil konsisten bersama klubnya FC Twente.
Jika proses naturalisasi benar dilaksanakan, maka keberadaan Mees Hilgers bakal menggantikan posisi Elkan Baggott yang kini tidak dipanggil lagi oleh pelatih Shin Tae-yong (STY).
Barisan belakang Timnas Indonesia yang sebelumnya ditinggalkan Elkan Baggott dan Jordi Amat karena Cidera, kini bakal teratasi dengan hadirnya Mees Hilgers ke Skuad Garuda.
"Jadi nantinya Mees (Hilgers) bakal dipersiapkan untuk menggantikan peran Elkan Baggott," jelas Bung Harpa dikutip Radar Kuningan, Senin 9 September 2024.
BACA JUGA:Tiket Pertandingan Indonesia vs Australia Ludes Terjual, Tapi Ada Selisih, Kok Bisa?
BACA JUGA:1001 Seniman Mainkan Angklung Pusaka di Desa Cibuntu Kuningan
Sementara itu, Eliano Reijnders yang juga datang bertemu dengan Erick Thohir, juga diproyeksikan bakal menjalani proses naturalisasi.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang di klubnya itu, menurut Bung Harpa, bakal menggantikan peran Yakob Sayuri di Timnas Indonesia.
"Eliano sering beroperasi di sayap kanan, dan posisi itu biasanya ditempati Yakob Sayuri, jadi nanti bakal digantikan olehnya," jelas Bung Harpa.