Tentunya, beberapa spot foto yang sudah tersedia dapat membantu kamu untuk mengabadikan momen berlibur.
Bahkan, di tempat wisata yang indah ini juga bisa menjadi salah satu tempat untuk melakukan pemotretan seperti prewedding dan yang lainnya.
Ternyata bukan hanya itu saja, di wisata ini pun terdapat wahana permainan anak yang bisa dinikmati para wisatawan.
Terdapat juga beberapa fasilitas lain untuk menunjang wisatawan seperti, area parkir, toilet, tempat solat, dan resto makanan.
BACA JUGA:Ilham Habibie Janjikan Kemudahan Lapangan Pekerjaan Bagi Gen Z
Pondok Pinus Palutungan Kuningan bisa menjadi salah satu tempat wisata yang relatif terjangkau untuk kamu.
Kamu hanya perlu membayar tiket masuk Rp20 ribu per orang. Harga tersebut sudah termasuk dalam voucher makan.
Untuk menu makanannya juga cukup beragam, mulai dari anak-anak hingga dewasa akan senang menyantap hidangan di sini.
Harga menu makanan yang ditawarkan cukup murah, mulai dari Rp5 ribu hingga Rp50 ribu.
BACA JUGA:Dipimpin Nuzul Rachdy, Wakil Rakyat Tinjau Pelaksanaan Open Bidding Jabatan Sekda Kuningan
Adapun beberapa pilihan menunya seperti ikan asin bawal, ikan mujaer, garang asem, sop kambing, cah kangkung, karedok, dan masih banyak lagi.
Nah, itulah gambaran mengenai keseruan dari destinasi wisata Pondok Pinus Palutungan yang ada di Kuningan, Jawa Barat.