RADARKUNINGAN.COM - Sepeda motor merupakan media transfortasi yang paling favorit di Indonesia. Jenis sepeda motor matic, kini menjadi pilihan yang paling banyak dipakai.
Skuter matic, sudah menjadi pilihan favorit bagi para pengendara di Tanah Air. Seperti halnya merawat kendaraan lain type lain, sepeda motor matic juga harus memiliki perawatan yang dilakukan secara rutin.
Agar sepeda motor kamu tetap dalam kondisi yang prima dan juga mesin yang sehat.
Oleh karenanya, kami akan memberikan 4 tips mudah untuk merawat motor matic yang bisa kamu praktekan sendiri di rumah.
BACA JUGA:Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang Ternyata Beda Sendiri, Ini Alasannya
1. Rutin Ganti Oli Mesin
Melakukan pergantian oli mesin secara rutin merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk dilakukan saat perawatan motor.
Oli mesin memiliki fungsi sebagai untuk memberikan pelumas komponen mesin, mengurangi gesekan, hingga mencegah terjadinya keausan.
Menurut anjuran dari pabrik, sebaiknya mengganti oli mesin ketika menyentuh angka per 2.000 km hingga 3.000 km.
BACA JUGA:Indonesia vs Jepang Digelar, Rekayasa Lalu Lintas Dilakukan, Begini Skemanya
2. Periksa dan Ganti Oli Transmisi
Oli transmisi atau biasa orang bengkel menyebutnya dengan oli gear. Oli ini juga harus diperiksa dan diganti secara berkala agar tidak menimbulkan masalah pada sepeda motor matic kamu.
Oli transmisi berfungsi sebagai pelumas komponen transmisi sistem CVT (Continuous Variable Transmission) pada sebuah skuter matic.
Biasanya, pergantian oli transmisi saat menyentuh angka per 4.000 km sampai 6.000 km.
Namun, kamu harus tetap selalu memeriksa buku manual kendaraan masing-masing untuk spesifikasi yang lebih terperinci.