Belum Apa-Apa, Ole Romeny Sudah Bilang Ini tentang Indonesia

Jumat 31-01-2025,16:44 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Menurut rencana, Ole Romeny bakal menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia pada 8 Februari 2025 mendatang.

Dirinya sudah tidak sabar untuk menjadi WNI dan segera memperkuat Timnas Indonesia di ajang Internasional.

"Saya tidak sabar untuk bermain bagi negara sebesar itu. Nenek saya lahir di sana. Ia sudah meninggal, tetapi itu masih sesuatu yang dapat saya berikan kepadanya. Saya tidak sabar," ujarnya.

Timnas Indonesia sendiri, kini tengah berjuang untuk lolos ke Piala Dunia 2026 di kualifikasi putaran ketiga.

BACA JUGA:Hati-Hati Lewati Jalur Cirebon-Kuningan, Marak Pohon Tumbang

Merupakan kebanggaan besar bagi dirinya, yang sebentar lagi bakal memperkuat Skuad Garuda lewat sumpah WNI.

"Menjadi pemain internasional adalah kehormatan besar, khususnya bagi Indonesia," kata Ole Romeny.

Sebelumnya, Ole sudah datang ke Jakarta dan menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang.

Laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta itu, dipenuhi oleh puluhan ribuan suporter.

Pemandangan tersebut menjadi pengalaman menarik bagi pemain yang lahir pada 20 Juni 2000 lalu.

"Negara ini begitu besar dan sepak bola begitu besar di sana. Tempat ini begitu hidup. Saya pernah ke sana dan melihat banyak hal, dan itu luar biasa.

Atmosfer pendukung Garuda saat mendukung Timnas Indonesia, membuat dirinya tidak sabar untuk terlibat langsung dalam permainan.

"Saya menonton pertandingan (Indonesia vs Jepang), dan saya tidak sabar untuk berada di lapangan," ujarnya.

Jadwal Timnas Indonesia dalam waktu dekat, bakal terbang ke Australia untuk lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 20 Maret 2025.

Setelah itu, skuad Garuda bakal menjamu Bahrain di Stadion GBK, Jakarta pada 25 Maret 2025 mendatang.

Jika proses naturalisasi Ole Romeny berjalan sesuai jadwal (8 Februari 2025), besar kemungkinan dirinya bakal menjalani debut bersama Timnas Indonesia.

Kategori :