Soal Koalisi Kuningan Bersatu, Acep-Dede Ismail Umbar Kemesraan

Soal Koalisi Kuningan Bersatu, Acep-Dede Ismail Umbar Kemesraan

KUNINGAN-Sekalipun tensi politik di gedung parlemen daerah cukup kencang dengan munculnya Koalisi Kuningan Bersatu (KKB) yang dimotori Fraksi Gerindra Bintang, namun elit Partai PDI Perjuangan dan Partai Gerindra masih terkesan cukup mesra. Hal itu terlihat kala kedua elit partai yakni H Acep Purnama SH MH dan H Dede Ismail SIP bertemu pada momen usai Salat Istisqa di halaman Setda Pemkab Kuningan, Selasa (8/10). Seolah tak terpengaruh kondisi politik di gedung parlemen daerah, Acep dan Deis, panggilan akrab Dede Ismail, keduanya terlihat saling sapa dan mengobrol santai. Bahkan Acep dan Deis sempat pamer kemeseraan di hadapan para pewarta yang meliput Salat Istisqo. Hadirnya Deis yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuningan dalam acara tersebut ditengarai sebagai perwakilan dari parlemen. Momen bertemunya kedua petinggi partai itu menjadi sorotan sejumlah awak media. Bahkan keduanya mendapat pertanyaan serupa dari para awak media terkait Koalisi Kuningan Bersatu. “Kita nggak ada apa-apa, kita semua bersatu. Acep-Dede juga akur. Semua bersatu untuk Kuningan lebih maju,” tegas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kuningan H Acep Purnama SH MH sembari menjabat tangan Ketua Partai Gerindra H Dede Ismail. Sementara Ketua Partai Gerindra H Dede Ismail sendiri, terkesan terburu-buru hendak pergi saat diwawancarai sejumlah awak media yang mencoba menghampirinya. Hanya saja terkait isu perpecahan di tubuh Koalisi Kuningan Bersatu, Dede Ismail kembali menandaskan bahwa semua parpol koalisi masih solid. “Enggak ada pecah kongsi, kita tetap 6 parpol, tidak ada perubahan dan solid,” kilahnya. Terpisah, Ketua DPD PAN Kuningan H Udin Kusnedi SE MSi juga menguatkan pernyataan Gerindra. Bahwa komitmen yang dibangun enam parpol untuk membentuk Koalisi Kuningan Bersatu, sudah bulat. \"Kita hadir di parlemen sebagai utusan rakyat, rakyat memberikan amanatnya kepada seluruh anggota dewan terpilih untuk bisa menjadi wakilnya agar bisa memenuhi harapan yang dicita-citakan,\" ungkapnya. Akan tetapi, Jiud, poanggilan akrabnya, enggan untuk berbicara lebih jauh terkait isu perpecahan di tubuh Koalisi Kuningan Bersatu. Sebab saat ini, PAN tengah fokus untuk menyelesaikan tugas dalam Pansus Tata Tertib (Tatib) DPRD Kuningan.  \"PAN sekarang lagi fokus ke Pansus Tatib agar bisa segera selesai. Sebab didalam Tatib banyak sekali hal yang sangat penting bagi kami legislatif,\" terangnya. Oleh sebab itu, dirinya berharap, agar pembahasan Pansus Tatib DPRD ini dapat segera rampung. Karena ini akan menjadi regulasi yang diterapkan bagi anggota dewan selama jabatan lima tahun kedepan. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: