Kabag Humas Sebut Revitalisasi Taman Kota adalah Program Pemprov Jabar

Kabag Humas Sebut Revitalisasi Taman Kota adalah Program Pemprov Jabar

KUNINGAN -Pemkab Kuningan memberikan klarifikasi terkait pemberitaan Radar Kuningan tentang revitalisasi Taman Kota (Tamkot) yang mendapat sorotan banyak pihak. Secara umum Pemkab menjelaskan revitalisasi Tamkot merupakan Program Pemprov Jabar. Kabag Humas Setda Kuningan Dr Wahyu Hidayah MSi menjelaskan sejumlah hal guna dipahami semua pihak, termasuk masyarakat Kuningan. Penjelasan itu dilakukan guna meluruskan kesimpangsiuran informasi yang terus berkembang di masyarakat. “Revitalisasi Taman Kota merupakan program Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan sasaran seluruh Taman Kota yang ada di wilayah Kabupaten/Kota di Jawa Barat. Diharapkan, setiap Kabupaten/Kota memiliki taman kota yang refresentatif sebagai ruang publik, untuk tempat berkumpulnya masyarakat sekaligus ruang terbuka hijau,” jelasnya. Taman Kota, lanjut Wahyu, merupakan bagian Ruang Terbuka Hijau yang berguna untuk menjaga keseimbangan ekosistem di wilayah kota, mewujudkan kesimbangan antara lingkungan alam dan lingkungan buatan di perkotaan, dan untuk meningkatkan kualitas lingkungan perkotaan yang sehat, indah, bersih dan nyaman. “Sebagaimana disampaikan oleh Kepala Dinas Pemukiman dan Perumahan Provinsi Jawa Barat, hari Kamis (24/10) saat meninjau lokasi Taman Kota, beliau mengatakan, alun-alun Kuningan ini memang unik, karena memanjang dan kita ingin Taman Kota ini menjadi ikon dari Kota Kuningan. Revitalisasi Taman Kota akan terintegrasi dengan Masjid Syiarul Islam dengan suasana yang lebih refresentatif,” jelasnya lagi. Selain itu, kata Kabag, penataan revitalisasi taman kota akan dilaksanakan secara terintegrasi dengan para pihak, sehingga tidak ada pihak yang dirugikan. Pemerintah Daerah pun memastikan akan melihat kepentingan yang lebih luas dan menyeluruh. “Bapak Bupati Kuningan telah menyampaikan bahwa penataan Taman Kota akan dilakukan dengan tidak membongkar Gedung KNPI, bahkan akan ditata supaya lebih baik. Rencananya juga akan dibangun jembatan penghubung antara Taman Kota ke Masjid Syiarul Islam sehingga akan lebih indah,” tandasnya. (muh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: