Isi Malam Tahun Baru dengan Tablig Akbar dan Shalawat

Isi Malam Tahun Baru dengan Tablig Akbar dan Shalawat

KUNINGAN-Dalam rangka mengisi malam pergantian tahun baru 2020, Pemerintahan Desa/Kecamatan Jalaksana bekerjasama dengan Karang Taruna Jalak Wisesa, menggelar tablig akbar sekaligus shalawat bersama,  Selasa (31/12). Kegiatan dipusatkan di Alun-alun Desa Jalaksana, tepatnya di halaman Masjid At-Taqwa tersebut dihadiri ribuan warga. Bertemakan “Jalaksana Bershalawat, Bersatu Membangun Umat”, panitia menghadirkan Habib Anis Assegaff sebagi penceramah. Meski malam tahun baru 2020 diguyur hujan, namun tidak menyurutkan antusias masyarakat Jalaksana untuk mengikuti kegiatan tersebut. Acara pun tetap berlangsung khidmat dan diharapkan penuh dengan keberkahan. “Inti dan tujuan kami dari kegiatan ini yaitu untuk mengisi malam pergantian tahun dengan kegiatan positif, sehingga diharapkan dapat mengurangi dampak negatif di malam pergantian tahun,” kata Nana Juhana, Kepala Desa Jalaksana. Nana menjelaskan, tablig akbar menyambut pergantian tahun tersebut, merupakan bentuk masukan dari banyaknya warga Desa Jalaksana yang menginginkan ada nuansa religius di malam pergantian tahun. Sehingga masyarakat yang biasanya hilir mudik menantikan momen tahun baru dengan hura-hura, bisa diminimalisir dengan kegiatan yang bermanfaat sekaligus bernilai ibadah. “Ini dari masukan dan keinginan kami semua warga masyarakat, untuk mengadakan kegiatan tablig akbar dan shalawat bersama. Ini untuk meminimalisir hura-hura di momentum malam tahun baru,” katanya. Kepala desa yang baru dilantik beberapa hari lalu ini berharap, dengan kegiatan tablig akbar tersebut dapat mengurangi hal-hal negative, khususnya kepada generasi muda seperti kebut-kebutan di jalan serta hal-hal lainya seperti penyalahgunaan obat-obat terlarang dan lain sebagainya. “Insya Allah ke depan melalui kegiatan ini warga dapat termotivasi, sehingga malam pergantian tahun menjadi hal yang lebih bermanfaat. Bahkan ke depan kegiatan seperti ini akan menjadi agenda rutin dalam rangka mengisi malam pergantian tahun,” tekad Nana. Ada yang menarik dalam kegiatan tablig akbar sekaligus shalawat bersama tersebut, karena panitia menyediakan berbagai hadiah atau doorprise bagi masyarakat Jalaksana. Bahkan selain warga Jalaksana, warga di luar Desa Jalaksana pun cukup banyak yang turut hadir guna mengikuti acara shalawat bersama di malam pergantian tahun. (muh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: