Lawan Narkoba, Siswa SMK Negeri 4 Kuningan Undang BNN

Lawan Narkoba, Siswa  SMK Negeri 4 Kuningan Undang BNN

KUNINGAN – Mempersiapkan tenaga kerja yang mampu bersaing, perlu dibekali dengan keterampilan dan keahlian yang bermanfaat bagi siswa SMK. Tidak itu saja, ketahanan diri untuk menolak hal-hal yang buruk bagi masa depan juga diperlukan untuk menunjang karir mereka di masa depan. Hal itu sebagaimana yang dilakukan oleh kolaborasi siswa-siswi SMK Negeri 4 Kuningan yang berinisiatif menyelenggarakan acara sosialisasi bahaya narkoba yang bertajuk “Milenial Sehat tanpa Narkoba”. Acara digelar di aula kampus setempat, Jumat (21/2). Kepala Program Studi OTKP (Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran) SMKN 4 Kuningan Didi Ubaidillah SPd mengatakan, kegiatan tersebut murni inisiasi para siswa sebagai panitia tanpa campur tangan guru. Hal ini dimaksudkan agar siswa belajar untuk mampu mengorganisir acara atau berperan sebagai Event Organizer (EO). “Ini murni inisiatif panitia, tanpa campur tangan guru. Mudah-mudahan berguna kelak bagi mereka setelah lulus sekolah dan terjun ke dunia kerja,” kata Didi. Dalam sosialisasi ini, panitia menghadirkan penyuluh narkoba dari BNN Kabupaten Kuningan sebagai guru tamu, yakni Novy Khusnul Khotimah SIKom MA dan Soni Sutrisno SKom didampingi Agus Rumli. Kedua penyuluh memberikan respons positif terhadap antusiasme peserta yang terdiri dari 99 orang siswa kelas XI prodi OTKP. Antusiasme terlihat dari minat bertanya mereka yang tinggi, bahkan beberapa di antaranya curhat pernah ditawari ganja dan dextro waktu masih duduk di tingkat SMP. Namun dia menolak karena tahun itu berbahaya bagi kesehatan dan masa depan. Curhat tersebut diapresiasi oleh penyuluh, karena sikap yang tegas diperlukan untuk menangkal diri dari narkoba. Terlebih nanti setelah lulus sekolah dan bekerja godaan narkoba juga besar terutama datang dari tempat pergaulan di kota. Acara ditutup dengan doorprize. Bagi siswa yang telah bertanya berhak mendapat hadiah baik dari panitia pelaksana maupun dari BNN Kabupaten Kuningan. Sementara itu, Wakabid SDM SMKN 4 Kuningan Maman Luqmanul Hakim SPd mengaku bangga dengan kesuksesan yang diorganisir para siswa kelas XII tersebut. Diharapkan kerja sama SMK Negeri 4 dan BNN Kabupaten Kuningan bisa berlanjut untuk mewujudkan Sekolah Bersinar (Bersih Narkoba) dan siswa- siswa SMK yang handal bekerja dan punya daya tangkal terhadap narkoba. (muh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: