Pemdes Linggasana Cek Kesehatan Pemudik

Pemdes Linggasana Cek Kesehatan Pemudik

KUNINGAN – Jajaran Pemerintah Desa (Pemdes) Linggasana Kecamatan Cilimus dibantu ibu-ibu kader PKK, terus berjibaku guna memastikan warganya tidak ada yang terjangkit virus corona. Hal itu di antaranya melalui pengecekan kesehatan langsung ke sejumlah rumah warga yang di dalamnya terdapat pemudik dari Jakarta dan sekitarnya. Sebelum melakukan monitoring langsung terhadap para perantau yang pulang kampung, Pemdes Linggasana terlebih dulu membagikan masker dan hand sanitizer, serta sabun kepada warga, akhir pekan kemarin. Hal itu dilakukan sebagai upaya agar warganya mematuhi imbauan pemerintah saat keluar rumah memakai masker, dan rajin mencuci tangan, termasuk menggunakan hand sanitizer. Kepala Desa Linggasana Hj Heni Rosdiana SSos SH didampingi beberapa perangkatnya, Kepala UPTD Puskesmas Linggarjati Hj Dede Riyana Amd Keb, mendatangi rumah-rumah warga perantau untuk mengecek suhu tubuh dan memeriksa kesehatannya. “Kami Pemdes Linggasana terus sigap, dengan cara kami mendatangi langsung ke rumah warga yang ada anggota keluarganya yang baru datang dari kota. Para pemudik juga kami berikan sosialisasi agar mereka mengisolasi mandiri. Ini bukan apa-apa, hanya sebagai antisipasi saja sebagaimana imbauan pemerintah, walaupun alhamdulillah semuanya saya lihat sehat-sehat,” kata Kades Linggasana Hj Heni Rosdiana. Menurut Heni, kegiatan tersebut sudah berlangsung sejak awal April, dengan tujuan mendeteksi dini terhadap penyebaran Covid-19 di desanya. Hal itu juga mendapat dukungan dan pengawalan dari personel Babinsa dan Babinkamtibmas yang ikut terjun mendatangi rumah-rumah warga bersama pemdes dan jajaran PKK Linggasana. “Desa Linggasana jauh-jauh hari sudah membentuk pos siaga Covid-19 dan menerapkan akses satu pintu untuk keluar masuk warga dan kendaraan. Beberapa waktu lalu juga, kami mendapat kunjungan langsung dari Bapak Kapolres Kuningan AKBP Lukman Syafri Dandel Malik SIK,” ujarnya. Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Linggarjati Hj Dede Riyana Amd Keb mengatakan, ia ikut mengecek langsung kesehatan warga pemudik di Linggasana, karena memang kegiatan tersebut sangat diperlukan. Terlebih atas kesigapan Kades Linggasana, ia sengaja datang langsung ke Linggasana. Tak hanya itu, pihaknya juga telah menyiagakan belasan petugas medis untuk berkeliling ke seluruh desa di wilayahnya. Bahkan Puskesmas Linggarjati pun menyiapkan ruangan khusus untuk memeriksa kesehatan bagi warga yang baru pulang dari kota. “Kami melakukan pemeriksaan suhu tubuh. Lalu kami mengarahkan agar warga mencuci tangan terlebih dahulu dengan air yang mengalir. Kita juga mengajak masyarakat untuk selalu memakai masker. Di puskesmas juga kita siapkan ruangan khusus untuk memeriksa pasien yang baru datang dari kota, ruangannya kita pisahkan,” tutur Dede yang merupakan istri Kepala Disporapar Kuningan yang baru dilantik, Dr H Toto Toharudin MPd tersebut. (muh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: