Perlu Kaji Ulang Zonasi Kawasan Waduk Darma

Perlu Kaji Ulang Zonasi Kawasan Waduk Darma

KUNINGAN - Objek Wisata Waduk Darma telah mengalami revitalisasi. Ribuan petani ikan Keramba Jaring Apung (KJA) cemas, usahanya bakal terganggu. Karena itu, Pemkab Kuningan diminta untuk melakukan penataan KJA Waduk Darma. “Kami menitipkan pesan kepada Pak Susanto dan Pak Ujang agar disampaikan kepada pemerintah, bahwa di sini perlu ada penataan terkait KJA. Dalam hal ini kami sampaikan kepada Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Kuningan untuk turun ke Waduk Darma untuk meninjau dan mengkaji ulang,” ungkap Umar Hidayat, salah seorang petani KJA. Pesan tersebut disampaikan kepada anggota DPRD Kuningan Fraksi PKB Susanto dan Ketua DPC PKB sekaligus Wakil Ketua DPRD Kuningan H Ujang Kosasih MSi saat reses di kawasan Waduk Darma, Rabu (8/7). Umar yang juga mantan Kades Jagara itu, memohon agar Dinas Peternakan dan Perikanan dapat membentuk tim pokja untuk mengkaji penataan masalah zonasi di kawasan Waduk Darma agar menjadi rapi. Selain itu, ia berharap juga dalam kajian tersebut untuk menyinkronkan antara program pemerintah terkait revitalisasi Objek Wisata Waduk Darma dengan adanya penataan KJA. “Kami berharap Pak Ir Dodi selaku komandan perikanan di Kabupaten Kuningan segeralah turun ke lapangan, jangan berdiam diri saja di kantor. Dan kepada bupati juga kami berharap jangan sampai hanya memperhatikan revitalisasinya saja, tapi tolong perhatikan kami. Revitalisasi kami dukung, tapi kami tidak mau terusik dengan adanya revitalisasi Objek Wisata Waduk Darma ini,” ujar Umar. Sementara itu, Susanto menyampaikan terima kasih atas sambutan warga sekitar yang selama ini mendukungnya. Sebagai wakil rakyat Dapil V, Susanto berjanji akan memperhatikan kebutuhan petani KJA untuk tetap bisa beraktivitas, meskipun Waduk Darma sedang berada dalam proses revitalisasi menuju objek wisata berkelas internasional. “Terima kasih kepada warga disini, khususnya para petani jaring apung, atas sambutannya dalam acara reses saya di masa sidang III ini. Insya Allah saya bersama PKB dan rekan-rekan anggota Fraksi PKB di DPRD akan mengawal para petani disini untuk tetap bisa beraktivitas seperti biasa,” kata Susanto. Sebagai wakil rakyat Kuningan dari wilayah selatan, Susanto kembali menegaskan akan menjadi garda terdepan untuk mempertahankan ladang perekonomian petani jaring apung di wilayah Waduk Darma itu. “Saya mengemban amanat dari para petani KJA, harus jadi garda terdepan memperjuangkan isu pemangkasan jaring apung. Mudah-mudahan semuanya dimudahkan, dan pemerintah daerah dan provinsi pun harus mengawal petani disini,” kata Susanto. (muh)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: