Momen HUT RI, Ansor Perkuat Kaderisasi

Momen HUT RI, Ansor Perkuat Kaderisasi

KUNINGAN – Momentum HUT RI ke-75, dimanfaatkan pengurus GP Ansor Kuningan untuk mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) angkatan ke-II. Kegiatan PKD di Desa Pajawan Kidul Kecamatan Lebakwangi Kuningan ini, sebagai upaya memperkuat kualitas kader Nahdlatul Ulama di masyarakat. PKD dibuka langsung Ketua PC NU Kuningan, H Aminudin Shi MA di Gedung Graha Ahmad Bagdja. Ada sebanyak 45 orang dari berbagai latar belakang berbeda seperti santri, guru, pengusaha maupun advokat. “Kegiatan PKD Angkatan ke-II selama dua hari diikuti sebanyak 45 orang dari berbagai latar belakang. Ini menunjukan bahwa Ansor itu multidimensi, menjadi wadah pengembangan diri dan berprinsip menjaga Ahlussunnah Wal Jamaah dan NKRI,” kata Ketua GP Ansor Kuningan, Muhammad Rasdi saat memberikan keterangan persnya, Selasa (18/8). Apalagi saat ini bertepatan dengan momentum Dirgahayu Indonesia ke-75 yang semakin menambah semangat. PKD juga dihadiri langsung Wakil Sekretaris Kaderisasi PW Ansor Jawa Barat, Agus Zaelani sekaligus sebagai Instruktur Pelatihan.  “Pelatihan Kepemimpinan Dasar ini selain menjadi syarat masuknya menjadi Kader Ansor, juga untuk menciptakan kader-kader pemimpin yang berintegritas dan punya daya juang teruji. Sebab pemimpin itu harus dibentuk dan diciptakan,” katanya. Menurutnya, hakekat kaderisasi adalah usaha sadar untuk menanamkan nilai dan ideologi, menguatkan karakter dan militansi, meningkatkan pengetahuan, mengembangkan potensi dan kecakapan, serta membangun kapasitas gerakan pada diri kader. Sehingga sebagai organisasi kader, GP Ansor melaksanakan kaderisasi formal tingkat dasar berupa PKD. “Oleh sebab itu, peserta PKD selama pelatihan ditempa untuk meraih kompetensi pelatihan antara lain memiliki wawasan keilmuan yang luas dan bobot pengetahuan yang lebih memadai soal Aswaja, NU, Kebangsaan, Ansor dan Banser,” imbuhnya. Pihaknya berharap, adanya PKD dapat mewujudkan kader penggerak GP Ansor tingkat anak cabang dan ranting yang memiliki kapasitas dan kemampuan handal, yang siap mengawal dan menjadi dinamisator organisasi GP Ansor di tingkat PAC dan pimpinan ranting. Sekaligus untuk membentuk kader yang memiliki kapasitas kepemimpinan gerakan, demi meneruskan cita-cita organisasi dan perjuangan para ulama NU. “Terakhir karena bertepatan dengan momentum kemerdekaan, kami Pimpinan Gerakan Pemuda Ansor Kuningan mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia ke-75, Indonesia semakin Maju,” tutupnya. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: