Gotong Royong Perbaiki Irigasi Koreak

Gotong Royong Perbaiki Irigasi Koreak

KUNINGAN – Agar tidak bocor dan optimal mengairi sawah, saluran irigasi di Desa Koreak Kecamatan Cigandamekar diperbaiki, Senin (31/8). Tidak hanya dikerjakan oleh para petani, juga melibatkan anggota Koramil Cilimus. Wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat ini dibuktikan oleh partisipasi aktif anggota Babinsa Koramil 1510/Cilimus Sertu Nendi M bersama para petani Desa Koreak ini memperbaiki saluran irigasi sepanjang 200 meter. Rupanya, kondisi musim kemarau ini dimanfaatkan warga untuk memperbaiki kerusakan saluran irigasi untuk menghadapi saat musim hujan nanti. \"Kami manfaatkan musim kemarau, ketika saluran irigasi mulai mengering kami lakukan perbaikan. Sehingga pada saat musim hujan tiba nanti, kondisinya sudah sangat baik dan kuat sehingga tidak lagi ada kebocoran atau bahkan jebol saat arus deras tiba,\" ungkap Sertu Nendi. Nendi yang sehari-hari betugas sebagai Babinsa Desa Koreak, pembangunan saluran irigasi ini juga sebagai bentuk dukungan TNI dalam mewujudkan program ketahanan pangan nasional. Dengan kondisi saluran irigasi yang baik, kata Nendi, diharapkan pertanian di Desa Koreak dan sekitarnya pun akan baik pula. “TNI selalu siap membantu masyarakat, karena tugas pokok TNI selain melakukan Operasi Militer Perang juga Operasi Militer Non Perang yaitu turut serta membantu pemerintah daerah dalam rangka mensejahterakan masyarakat. Sekaligus bentuk dukungan kami mewujudkan program ketahanan pangan nasional,” ujarnya. (fik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: