Jelang Peparnas, NPCI Jabar Gelar Seminar dan Workshop

Jelang Peparnas, NPCI Jabar Gelar Seminar dan Workshop

KUNINGAN - Menjelang agenda Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI Tahun 2021 yang akan digelar di Papua, NPCI (National Paralympic Committe Of Indonesia) Jawa Barat  menggelar Seminar dan Workshop. Kegiatan yang mengambil tema “Peningkatan SDM Ketenagaolahragaan Disabilitas di Jawa Barat” yang merupakan hasil kerja sama dengan salah satu BUMN ternama di Provinsi Jawa Barat tersebut,  berlangsung di Hotel Grage Sangkan, Rabu (14/10). Seminar yang rencananya digelar selama empat hari (14-17/10) ini, diikuti oleh Pengcab NPCI Kabupaten/Kota se-Jawa Barat dengan total peserta 30 orang. Mereka diwakili oleh klasifikasi pelatih dan bidang bina prestasi. Acara secara resmi dibuka oleh Kadispora Provinsi Jawa Barat H Engkus Sutisna ST MT mewakili Gubernur HM Ridwan Kamil. Acara tersebut menghadirkan sejumlah narasumber yang berasal dari latar belakang pengalaman yang berkaitan dengan disabilitas. Di antaranya dosen sekaligus praktisi di bidang disabilitas Tri Budi Santoso MSc OT PhD, Pelatih Nasional dan mantan manusia tercepat Asia Suryo Agung, serta praktisi Pendidikan dan Motivator Andi Supriadi SPd MPd. NPCI sendiri merupakan wadah pembinaan olahraga para penyandang disabilitas, yang dalam kiprahnya terus berupaya menggulirkan program kerja. Termasuk kemarin, meski di tengah pandemi Covid-19, namun semangat serta kekompakan NPCI tidak kendor dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat sesuai anjuran pemerintah, salah satunya memakai masker. Selain itu, kekompakan NPCI Jabar juga ditunjukkan dengan terus memerankan sosialisasi agar NPCI semakin dikenal dan dipahami oleh masyarakat luas. Hal itu karena kegiatan olahraga disabilitas telah menunjukkan prestasi yang luar biasa. Dalam sambutan singkatnya, Kadispora Provinsi Jawa Barat H Engkus Sutisna ST MT mengatakan, sebagai mitra kerja Dispora, NPCI Jabar telah menunjukkan peningkatan prestasi dari berbagai segi, baik dari segi manajemen, organisasi dan tentunya prestasi itu sendiri. Hal senada juga diungkapkan Ketua Pelaksana Seminar, Yayan Henri Danisukmara. Menurutnya, kerja sama tersebut merupakan salah satu upaya yang terus dikembangkan oleh Ketua Umum NPCI Jawa Barat, Supriatna Gumilar. “Ini untuk mengajak serta menggandeng pihak BUMN supaya bersama-sama mendorong peran serta dan keterlibatan Penyandang Disabilitas, untuk lebih terpacu mengembangkan diri melalui prestasi, dalam hal ini prestasi olahraga,” kata Yayan. Sementara itu secara terpisah, Ketua Umum NPCI Jabar Supriatna Gumilar, berharap melalui kegiatan seminar serta workshop tersebut, dapat memicu peran serta SDM di Pengcab Kabupaten/Kota. Hal itu juga agar secara maksimal NPCI mengembangkan diri dan terus melakukan sosialisasi ke masyarakat. “Mari kita tunjukkan prestasi dan kembangkan komunikasi yang aktif dengan perangkat kerja di Kabupaten/Kota masing-masing. Harus diingat, bahwa Bapak Gubernur telah menitipkan pesan dan target agar NPCI Jabar mampu mempertahankan gelar juara umum pada perhelatan Peparnas Papua 2021 mendatang,” pesannya. Ia pun menyebut, Jawa Barat adalah penyumbang terbanyak untuk atlet yang terlibat di Pelatnas NPCI pusat, dan 4 atlet Jawa Barat saat ini telah lolos kualifikasi untuk bertanding di olimpiade. (muh)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: