10 Hari Barito Putra Latihan di Kuningan

10 Hari Barito Putra Latihan di Kuningan

KUNINGAN - Tim sepak bola Barito Putera memilih Lapangan Desa Bojong, Kecamatan Cilimus, untuk berlatih jelang laga perdana Liga 1 Indonesia yang tinggal menghitung hari.

Akhir pekan lalu, tim sepak bola asuhan Djadjang Nurdjaman tersebut melakukan pertandingan uji coba melawan kesebelasan Persima Majalengka. Hasilnya, Barito Putera berhasil menaklukkan kesebelasan Kota Angin tersebut dengan skor 4-0.

Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman mengaku cukup puas dengan kinerja anak asuhannya tersebut. Djanur pun merasa yakin  timnya bisa bermain prima pada Liga 1 Indonesia mendatang.

\"Ini adalah pertandingan uji coba terakhir menjelang gelaran Liga 1 Indonesia beberapa hari ke depan. Kita bertanding melawan Persima Majalengka, cukup ada perlawanan, tapi hasilnya cukup memuaskan sehingga saya yakin anak-anak sudah siap untuk bertanding di Liga 1 nanti,\" ungkap Djanur kepada Radar.

Djanur mengatakan, selama 10 hari timnya akan melakukan latihan secara intensif di Kuningan untuk persiapan menghadapi Liga 1. Alasan dipilihnya Kuningan, Djanur mengaku, hanya sekadar mencari suasana baru untuk anak asuhnya bisa fokus dan meningkatkan kepercayaan diri menghadapi pertandingan nanti.

\"Kita masih menunggu jadwal pertandingan pertama Liga 1 kapan. Namun dengan segala persiapan latihan yang sudah kita jalani, insya Allah kita sudah siap menghadapi semua lawan,\" ujarny Djanur. (fik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: