Golkar, PAN dan PPP Berkoalisi Bentuk Kuningan Ingin Berubah, Gerindra dan PKB Menyusul
FOTO : MUMUH MUHYIDDIN/RADAR KUNINGAN Tiga ketua parpol di Kuningan, GOlkar, PAN dan PPP mendeklarasikan KIB 'Kuningan Ingin Berubah.-Mumuh Muhyiddin/Radar Kuningan-
KUNINGAN, RADAR KUNINGAN.COM – Meneruskan instruksi dari pusat, tiga parpol besar di Kuningan Golkar, PAN, dan PPP menyepakati berkoalisi.
Golkar, PAN, dan PPP yang berkoalisi membentuk nama KIB atau Koalisi Indonesia Bersatu, namun di Kuningan namanya malah menjadi 'Kuningan Ingin Berubah'.
Kuningan Ingin Berubah, disampaikan Ketua DPD PAN Kuningan H Uba Sobari Ak saat deklarasi bersama Ketua DPD Golkar Ir H Asep Setia Mulyana dan Ketua DPC PPP dr H Toto Taufikurohman Kosim.
Deklarasi tiga parpol besar tersebut, dilaksanakan dalam agenda Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar Kuningan, di aula kantor DPD Golkar, Jalan RE Martadinata Kelurahan Cijoho, baru-baru ini.
KIB tiga partai yang berkoalisi di tingkat pusat, di tingkat daerah khususnya Kabupaten Kuningan, akan ditindaklanjuti pula pada Pilkada 2024.
Namun begitu, sebagaimana yang dipesankan Ketua DPD Partai Golkar Jabar TB Ace Hasan Sadzili, koalisi ketiga partai tersebut dilakukan untuk fokus dalam pemenangan Pilpres.
Menurut Ace, agenda Rakerda Golkar merupakan acara untuk merumuskan 3 hal, yakni strategi pemenangan Pemilu 2024, merumuskan program-program pemenangan Pemilu 2024, dan menentukan target kemenangan Pemilu 2024.
Target Golkar sendiri, yakni menang Pileg, menang Pilpres dan menang Kepala Daerah.
Di luar KIB, terdapat 2 parpol besar yang juga diinstruksikan dari pusat untuk berkoalisi, yakni Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Koalisi Partai Gerindra-PKB yang telah diputuskan pengurus pusat sepertinya bakal permanen hingga perhelatan koalisi pilkada di Kabupaten Kuningan.
Sehingga nanti, kedua partai ini akan mengusulkan siapa sosok yang bakal dicalonkan untuk maju di Pilkada 2024.
Sinyal tersebut menguat usai pernyataan yang dilontarkan Ketua DPC Partai Gerindra Kuningan, H Dede Ismail SIP MSi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: