Soejarwo: Bupati Jangan Gelar Mutasi Dulu

Soejarwo: Bupati Jangan Gelar Mutasi Dulu

Sujarwo--

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Jabatan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kuningan sangat strategis dan berada di kualifikasi atau grade A. Selain membawahi ribuan PNS, Guru, PPPK dan tenaga honorer, anggaran untuk Disdikbud juga besar. Tak heran jika jabatan strategis ini menjadi incaran pejabat Eselon II di lingkup Pemkab Kuningan.

BACA JUGA:Debus Turki Bakal Meriahkan Karnaval Hari Jadi ke 524 Kuningan

Saat ini, Kepala Disdikbud dijabat Drs H Uca Somantri MSi. Disamping menduduki Kadisdiklbud, Uca juga sudah diberi porsi jabatan lain di luar pemerintahan yakni Dewan Pengawas Perumda BPR Kuningan. Posisinya sebagai Dewas Perumda BPR berasal dari unsur pemerintah daerah, sejak bulan lalu 

BACA JUGA:Butuh Pelayanan SIM? Hari Ini SIM Keliling di Taman Kota Kuningan

Dari segi masa kerja, Uca juga sudah cukup lama mengemban amanat sebagai Kadisdikbud yakni hampir tiga tahun. Karena itu, muncul sejumlah nama yang diprediksi akan  menjadi penggantinya jika mutasi dilakukan oleh Bupati H Acep Purnama. 

BACA JUGA:Heboh Kantor DPD PAN Kuningan Bakal Dijual, Pemilik Kecewa Uang Kompensasi Tak Kunjung Dibayar

Namun pemerhati kebijakan daerah, Soejarwo beranggapan bahwa bupati tak perlu tergesa gesa menggelar mutasi. Alasannya, pejabat atau kepala SKPD yang akan kosong hanya satu dinas yakni DPUTR. "Sebaiknya jangan dulu mutasi. Toh hanya satu dinas saja yang akan kosong yakni DPUTR. Biarkan para kepala SKPD bekerja dengan nyaman dulu," saran Sujarwo. (agus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: