Hari Keenam Puasa, Harga Bawang dan Tomat Saling Sikut di Pasar Tradisional Kuningan

Hari Keenam Puasa,  Harga Bawang dan Tomat Saling Sikut di Pasar Tradisional Kuningan

Petugas pemantau harga Diskopdagperin Arisman saat mendata harga di Pasar Kepuh, Selasa 28 Karet 2023. (Muhammad Taufik)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Kenaikan harga daging ayam, sapi dan telur pad awal puasa kemarin ternyata diikuti oleh beberapa komoditi lain seperti bawang merah dan putih serta tomat.
 
Terpantau di Pasar Kepuh Kuningan, harga bawang merah dan putih saat ini kompak menjadiRp 35.000 dari sebelumnya Rp 32.000 per kilogram. Sementara harga tomat dari sebelumnya Rp 7.000 naik menjadi Rp 10.000 per kilogram.
 
 
"Giliran harga bawang dan tomat yang naik sekarang. Mungkin karena stoknya terbatas, sedangkan permintaan pada bulan puasa ini ada peningkatan makanya harganya jadi naik," ujar Maman salah satu pedagang, Selasa 28 Maret 2023.
 
Sementara harga daging sapi masih tinggi di harga Rp 130.000 dari harga normal Rp 120.000 dan telur ayam Rp 30.000 dari harga normal di kisaran Rp 22.000 per kilogram. Adapun daging ayam yang pad awal puasa sempat mel jit di harga Rp 35.000 kini turun menjadi Rp 34.000 per kilogram.
 
 
"Ada penurunan harga di daging ayam dari Rp 35.000 menjadi Rp 34.000, tapi masih di atas harga normal yaitu Rp 33.000. Masih wajar dan tidak memberatkan masyarakat," ujar petugas pemantau harga dari Diskopdagperin Arisman.
 
Arisman menjelaskan, untuk harga bahan kebutuhan masyarakat yang lain terpantau masih stabil. Seperti cabai merah dan rawit masih Rp 40.000, wortel dan Rp 10.000, kol dan timun Rp 7.000 per kilogram.
 
Sama halnya dengan  bahan kebutuhan pokok seperti beras kualitas premium masih Rp 12.000, gula pasir Rp 14.000, minyak goreng Rp 15.000 dan terigu Rp 10.000 per kilogram.
 
BACA JUGA:Disnakertrans Kuningan Bentuk Tim Khusus, Awasi Pembayaran THR Lebaran Karyawan
 
 
"Harga cabai merah dan rawit masih tinggi, karena faktor cuaca hasil. Mudah-mudahan memasuki pertengahan puasa nanti bisa turun sehingga pada saat menjelang Lebaran nanti kalaupun ada kenaikan tidak terlalu memberatkan," ujar Arisman. (Taufik)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: