Imbas Penutupan Jalan Lingkar Timur Garatengah, Jalan Nasional Kuningan-Cirebon Sering Macet

Imbas Penutupan Jalan Lingkar Timur Garatengah, Jalan Nasional Kuningan-Cirebon Sering Macet

Kemacetan di ruas jalan nasional Kuningan-Cirebon tidak terelakan lantaran volume kendaraan yang melintas meningkat akibat penutupan Jalintim. (Agus Sugiarto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Jalan lingkar timur (Jalintim) yang membentang lebih dari 13 kilometer dari Sampora hingga Ancaran, ternyata sangat vital.

Sebab ketika ruas jalan ini ditutup karena pengupasan bukit kembar di Desa Garatengah, kemacetan panjang terjadi di jalan nasional Kuningan-Cirebon.

Ini yang terjadi dalam beberapa hari terakhir. Bahkan ketika libur akhir pekan, jarak tempuh dari Desa Bojong, Kecamatan Cilimus sampai Cirendang butuh waktu hampir 35 menit.

Padahal saat Jalintim masih dibuka, hanya menghabiskan waktu 15 menit saja.

BACA JUGA:Rachmat Irianto DKK Tak Terkalahkan di 11 Pertandingan, Arema Jadi Korban Berikutnya?

Dari pantauan radarkuningan.com, kemacetan di ruas jalan nasional tidak terelakan lantaran volume kendaraan yang melintas meningkat.

Ditambah lagi di beberapa titik terdapat aktivitas pasar dan swalayan serta kendaraan yang parkir di bahu jalan.

Apalagi di sepanjang jalan nasional terdapat beberapa objek wisata yang ramai didatangi pengunjung.

Kendaraan besar seperti truk maupun bus yang biasanya memilih jalur Jalintim, terpaksa kembali ke jalan nasional meski harus ikut macet.

BACA JUGA:3.594 Lampu PJU Program Kuningan Ca'ang Sudah Terpasang, Kadishub Beny Optimis 6 Desember Rampung

"Ya sekarang kalau mau ngantar barang ke Kuningan milih berangkat pagi-pagi. Soalnya kalau siang pasti jalannya agak macet. Saat Jalintim belum ditutup, setiap hari saya lewat jalur itu. Sekarang terpaksa kembali seperti dulu, jalan Kuningan-Cirebon," ujar Endang, pengemudi mobil boks pengangkut barang, Selasa 7 November 2023.

Ketika akhir pekan, kendaraan yang masuk ke Kuningan dari jalan nasional didominasi nopol luar daerah.

Untuk mengurai kemacetan, Polres Kuningan menerjunkan petugas Polantas di sejumlah titik.

Mulai dari pertigaan Cirendang, Pasar Kramatmulya, pertigaan Padamenak dan beberapa titik lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: