All New R15 Connected Series Makin Diminati Gen Z, Ikut bLU cRU Riding Experience Tambah Pengalaman Berkendara
Yamaha konsisten mengadakan kegiatan bLU cRU riding experience di lintasan on road menggunakan R15 Series.--
RADARKUNINGAN.COM - Yamaha konsisten mengadakan kegiatan bLU cRU riding experience di lintasan on road menggunakan R15 Series.
Aktivitas bLU cRU ini telah menjadi wadah bagi konsumen dan komunitas untuk Enjoy menikmati keseluruhan event, mendapatkan edukasi teknik berkendara yang tepat sehingga mampu Skill Up, serta Connect dengan pengendara motor Yamaha lainnya.
BACA JUGA:Tiap Senin-Selasa Penerbangan Bandara Kertajati Anjlok, Hanya Ada 9 Pergerakan Pesawat
Agenda rutin bLU cRU riding experience dilakukan meluas di berbagai wilayah Indonesia untuk menampung hobi dan kecintaan para penggemar R15 Series terhadap line up motor tersebut.
Selain itu, juga terdapat coaching clinic dari Yamaha Riding Academy (YRA) mengenai teknik berkendara yang tepat sehingga biker makin mahir dalam memanfaatkan keunggulan motor.
Pengguna generasi terbaru yaitu All New R15 Connected Series yang datang dari kalangan Gen Z juga kerap bergabung merasakan keseruan bLU cRU riding experience.
BACA JUGA:MANTAP! Penumpang Bandara Kertajati Terus Naik, Keterisian Pesawat 70-75 Persen
Seperti yang diadakan di wilayah Yogyakarta, konsumen dan komunitas ambil bagian mencoba aktivitas berkendara yang tidak sering dilakukan dengan motor R15 Series, yaitu menyusuri jalur beraspal berkelok-kelok di kaki gunung Merapi pada Minggu 29 Oktober 2023.
Puluhan peserta beriringan start dari area dealer SBM Mangkubumi menempuh rute yang dilewati berjarak sekitar 20 km.
Rasanya menyenangkan bagi mereka dalam kebersamaan yang dibangun dalam bLU cRU riding experience ini.
BACA JUGA:Makanan untuk Kucing Kampung yang Sehat, Mudah Ditemukan di Rumah
”Kali ini beda karena diajak Yamaha ke rute yang tidak biasa untuk menggeber motor R15, yaitu ke area kaki gunung Merapi ditantang jalur berbelok-belok. Ini memberikan pengalaman berkendara berkualitas, dan saya memakai motor R15M Connected yang punya banyak keunggulan diantaranya performa, fitur dan teknologi canggih. Bukan hanya riding yang seru, saya pun senang ikut acara ini karena ada pengetahuan tentang teknik berkendara sehingga membuat saya makin percaya diri saat mengendarai motor R15M Connected,” ungkap Hari Pracoyo, peserta bLU cRU riding experience ini.
BACA JUGA:Pentingnya Vaksinasi Pada Kucing Beserta Jenisnya. Cat Lovers Wajib Tahu!
Keseruan bLU cRU riding experience dengan R15 Series juga dirasakan oleh pengendara di Jawa Barat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: