Terungkap, Alasan Ilmiah Kenapa Kucing Jantan Belang Tiga Sulit Ditemukan

Terungkap, Alasan Ilmiah Kenapa Kucing Jantan Belang Tiga Sulit Ditemukan

Terungkap, Alasan Ilmiah Kenapa Kucing Jantan Belang Tiga Sulit Ditemukan-Steemit-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Kucing belang tiga dikenal karena memiliki warna bulu yang unik dengan sejumlah fakta menarik dan mitos yang beredar di kalangan masyarakat.

Kucing belang tiga atau dikenal juga dengan kucing calico merupakan kucing domestik yang memiliki karakteristik unik berupa warna bulunya terdiri dari tiga warna yaitu putih dengan warna belang dari dua warna lain yaitu hitam dan oranye.

Kucing belang tiga atau kucing telon, memiliki tiga warna berwarna pada bulunya yang disebabkan oleh kelangkaan genetik saat dilahirkan. Sebagian besar kucing belang tiga berjenis kelamin betina. Jarang atau tidak adanya kucing belang tiga jantan ini memunculkan mitos dan kepercayaan bagi sebagian orang.

Secara ilmiah, kucing jantan memiliki kromosom Y, sedangkan pada kucing betina memiliki kromosom X. kucing jantan yang normal kemudian memiliki kromosom XY, sedangkan pada betina normal adalah XX. 

Terkait mitos kelangkaan kucing belang tiga jantan. Kucing belang tiga 99,9%  pasti betina. Jika ada yang berkelamin jantan, hanya dua warna saja yang dominan. Warna satunya tak akan terlihat jelas.

BACA JUGA:Sejumlah Fakta Menarik Kucing Belang Tiga dan Mitosnya

Jika kucing jantan memiliki bulu belang tiga, umumnya hal ini terjadi karena kucing jantan memiliki gangguan atau kelainan. Kecacatan ini sendiri terjadi akibat lebihnya kromosom X pada kucing jantan, yaitu memiliki kromosom XXY.

Bulu berwarna putih sendiri bukanlah gen warna, tetapi itu merupakan gen modifikasi yang tak terpengaruh dengan kromosom X atau Y tadi. Kelainan genetik yang dialami kucing jantan belang tiga menyebabkan mereka tak memiliki umur panjang.

Prof Ronny Rachman Noor, Guru Besar IPB University sekaligus Geneticist, Pemerhati Pendidikan dan Budaya, menekankan terkait fenomena jarang ditemuinya kucing belang tiga jantan memang berkaitan dengan fenomena genetik, karena abnormalitas kelebihan kromosom sex X.

Sedangkan kematian kucing jantan belang tiga setelah lahir bukan karena dimakan induknya, melainkan karena mortalitas yang tinggi akibat kelebihan kromosom X ini dan biasanya sudah mati sebelum atau sesaat setelah dilahirkan.

BACA JUGA:Selain Warna Bulunya Unik, Kucing Belang Tiga Dipercaya Pembawa Hoki

Masih berkaitan dengan kucing belang tiga jantan, terlepas dari sulitnya menemukan kucing jenis ini, ada mitos lain bahwa kucing belang tiga disebut sebagai lambang keberuntungan.

Sebagian orang percaya bahwa memelihara kucing belang tiga akan membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Menurut kepercayaan orang jawa, kucing jantan belang tiga  dapat membawa hoki dan makmur kaya raya bagi pemiliknya.   

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: