Ini Dia Keistimewaan Kucing Abu Putih di Banding Kucing Lainnya

Ini Dia Keistimewaan Kucing Abu Putih di Banding Kucing Lainnya

keistimewaan kucing abu putih-pinterest-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Kucing adalah salah satu hewan atau binatang peliharaan yang banyak dimiliki oleh orang-orang.

Kucing memiliki jenis, ras dan juga warna yang berbeda-beda dalam artikel kali ini akan di bahas mengenai keistimewaan kucing abu putih dibanding kucing yang lain, penasaran? simak sampai habis ya.

Kucing dengan warna bulu abu putih bisa dikatakan memiliki sifat yang paling agresif dibandingkan dengan jenis kucing lainnya.

Kucing abu putihcenderung memiliki sifat yang sangat aktif,nakal, jahil, iseng, dan aktraktif. Untuk beberapa orang, kucing abu-abu bisa dianggap mengganggu karena rasa penasarannya yang sangat tinggi.

BACA JUGA:5 Jenis Kucing Kampung yang Cocok Dipelihara, Tidak Kalah Lucu dan Menarik dari Kucing Ras!

Mereka juga senang mengganggu kucing jenis lain apabila terdapat lebih dari satu kucing yang di pelihara di dalam rumah.

Dibutuhkan kesabaran yang sangat ekstra apabila mengadopsi kucing berbulu abu-abu.

British long hair adalah salah satu jenis kucing bewarna abu putih yang paling banyak di gemari oleh banyak orang.

Kucing ini memiliki keistimewaan sebagai berikut:

BACA JUGA:Pemilik Anabul Harus Tahu! Jangan Berikan 4 Macam Buah Ini Pada Kucing, Berbahaya!

1.Sifatnya yang Baik dan Penyayang

Kucing British Longhair memiliki sifat yang tenang, pandai beradaptasi, penyayang, tapi juga manja pada pemiliknya. Maka dari itu, kucing jenis ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai hewan peliharaan.

2.Mudah Penasaran

Kucing jenis ini cenderung cerewet dan mudah penasaran. Terlihat dari gerak gerik dan “ngeongan” kucing ini.

3.Berat Badan Kucing Jantan Lebih Berat daripada Berat Badan kucing Betina

Berat badan British longhair sekitar 4-6 kg untuk betina dan 8 kg untuk jantan. Oleh sebab itu, ketika menggendong kucing ini akan terasa berat dan membuat tubuh menjadi lebih lelah.

BACA JUGA:Apakah Kucing Boleh Makan Roti? Simak Penjelasannya dan Efeknya ke Kucing

4.Keturunan dari kucing British Shorthair dan Persia

Walau memiliki nama yang hampir mirip, British longhair nyatanya bukan versi berbulu panjang dari British shorthair. Keduanya mempunyai struktur wajah, tubuh, serta temperamen yang berbeda.

Dengan ras campuran antara kucing berbulu padat dan kucing berbulu panjang. British longhair mempunyai pipi bulat, mata besar, serta bulu yang padat dan mengkilap.

Tak sedikit yang menyebut mereka juga cocok dinamai kucing semi-long hair. Sebab, panjang bulu mereka bervariasi mulai dari sedang hingga panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: