Ini Dia 4 Masalah Umum Pada Sirih Gading yang Perlu Diketahui! Serta Cara Mengatasinya!

Ini Dia 4 Masalah Umum Pada Sirih Gading yang Perlu Diketahui! Serta Cara Mengatasinya!

masalah umum pada sirih gading-azanimals-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Berikut ini adalah beberapa masalah umum pada sirih gading yang perlu diketahui dan diatasi se-segera mungkin! Simak penjelasan lengkapnya di artikel berikut ini!

Devil's Ivy, Pothos, ataupun Sirih Gading adalah tanaman hias dalam ruangan yang sangat populer, dan juga dikenal dengan beberapa nama seperti yang disebutkan tadi.

Secara visual, tanaman ini mudah dikenali dengan batang menjalar dan corak daun yang khas. Tanaman hias ini juga sangat dikenal dan disukai berkat daunnya yang berbentuk hati dan terkesan berkilau.

Sirih Gading adalah anggota keluarga Araceae yang umumnya tumbuh di Asia tenggara, seperti Indonesia, dan Kepulauan Solomon.

BACA JUGA:Tanaman Merambat Sirih Gading Dengan Daun Hijau Kekuningan, Jadi Daya Tarik Utama Sebagai Wallpaper Dinding

Di hutan hujan tropis, tanaman ini akan seringkali kita temukan sedang merambat pada pohon-pohon tinggi dan memiliki banyak variasi seperti "Golden Pothos," "Marble Queen Pothos," "Neon Pothos, dan lain-lain.

Namun, untuk kita yang berencana untuk menanamnya di lingkungan rumah kita. Terdapat masalah umum pada sirih gading yang kemungkinan terjadi.

Untuk itu, pada artikel kali ini kita akan membahas beberapa daftar masalah umum pada sirih gading yang perlu diketahui dan diatasi.

Manfaat Tanaman Sirih Gading

Sebelum masuk ke topik utama tentang sirih gading, pertama-tama kita akan mengenal beberapa hal tentang tanaman sirih gading terlebih dahulu.

BACA JUGA:5 Penyebab Penyakit Tanaman Sirih Gading yang Sering Terjadi

Salah satunya adalah manfaat dari tanaman pothos satu ini. Dimana Tanaman Sirih Gading dikenal sebagai salah satu tanaman pemurni udara terbaik yang terdaftar dalam "Studi Udara Bersih" NASA.

Tanaman ini dapat membantu menghilangkan polutan yang berbahaya dan sering kali beracun di udara seperti formaldehida dan debu tingkat tinggi.

Oleh karena itu, menurut penelitian NASA, tanaman hias ini akan sangat bermanfaat bagi mereka yang menderita asma atau masalah pernapasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: