Tanaman yang Wajib Ada Di Rumah, Inilah 5 Tanaman Pembersih Udara di Dalam Ruangan, yang Elegan dan Estetik

Tanaman yang Wajib Ada Di Rumah, Inilah 5 Tanaman Pembersih Udara di Dalam Ruangan, yang Elegan dan Estetik

5 Tanaman Pembersih Udara, Cocok Disimpan di Dalam Ruangan-Gardening know how-Radarkuningan.com

Janda bolong atau tanaman monstera ini dapat menyerap karbon dioksida dengan baik saat malam hari dan melepaskan oksigen. 

Selain itu, janda bolong juga dipercaya dapat menyerap zat berbahaya lain, seperti salah satunya formaldehida.

3. Tanaman karet

Tanaman ini dikenal dengan banyak nama, mulai dari karet kebo, tanaman karet, semak karet. Tanaman karet ini juga tanaman dalam ruangan yang memiliki manfaat sebagai pembersih udara alami.

BACA JUGA: Mengenal Lebih Jauh Tanaman Sirih Gading: 5 Keunikan Sirih Gading, Tanaman Pembersih Udara yang Tahan Banting

Tanaman ini memiliki ciri-ciri berupa permukaan daun yang mengkilap, tekstur yang lembut, serta tahan kering. 

Tanaman karet juga sangat mudah dalam perawatannya. Tanaman ini tidak memerlukan banyak cahaya, dan kamu hanya perlu menyiram saat tanahnya terlihat kering saja.

4. Bunga Damai Lily

Peace Lily memiliki bunga yang sangat indah, sehingga ketika disimpan di dalam ruangan akan menambah keestetikan. Tanaman ini juga bagus sebagai pembersih udara.

Cara merawatnya juga terbilang tidak rumit, hanya perlu memerhatikan penempatannya di tempat yang terkena cahaya dan kelembapannya tinggi agar tumbuh subur. Kamu hanya perlu menyemprot daunnya dengan air hangat.

BACA JUGA: Mengenal Budidaya Tanaman Janda Bolong Agar Cepat Berkembang Biak, Yuk Simak 7 Caranya Disini

Tanaman hias Lily Peace terkenal dengan manfaatnya yang dapat menghilangkan racun benzena dan formaldehi.

5. Tanaman Ular

Tanaman hias yang cocok disimpan di dalam ruangan selanjutnya adalah tanaman ular. Tanaman ini memiliki bentuk yang panjang serta bermanfaat bagi kesehatan.

Snake Plant termasuk dalam tanaman hias dan studi NASA yang dapat menghilangkan racun udara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: