4 Alasan Kucing Tidak Menghabiskan Makan, dan Bahkan Meminta Porsi Baru Pada Kita!
alasan kucing tidak menghabiskan makan-photo by daily paws-radarkuningan.com
Kucing yang kurang aktif atau merasa bosan cenderung akan melampiaskan hal tersebut, dengan meminta porsi makan yang lebih dari biasanya.
Hal ini disebabkan karena hewan peliharaan kita telah mengasosiasikan makanan dengan hiburan atau kegiatan yang menyenangkan.
Oleh karena itu, mereka akan terus-menerus meminta makanan sebagai cara untuk mengatasi kebosanan.
Untuk mengatasinya, kita bisa mencoba untuk mengajak kucing kita beraktivitas dengan cara bermain bersama atau mengajak mereka berjalan-jalan.
Dengan begitu, potensi mereka untuk meminta porsi makanan akan jauh lebih kecil dan juga mengurangi rasa kebosanan yang mungkin mereka alami.
4. Bau Asing
Alasan terakhir mengapa kucing tidak menghabiskan makanan mereka, bisa jadi disebabkan karena mereka mencium bau asing dari tempat makanan kucing mereka.
BACA JUGA:Kenapa Kucing Tidak Menghabiskan Makanannya Dan Masih Minta Makan? Ketahui 4 Alasannya Berikut
BACA JUGA:Kenapa Ular Takut Kucing? Ini 5 Tips Cegah Ular Masuk Rumah dengan Pelihara Kucing
Hal ini seringkali terjadi ketika kita memiliki lebih dari 1 kucing, Dimana salah satu kucing mungkin mengambil porsi makanan atau pernah makan di tempat mereka.
Ini akan sangat berpengaruh dan berdampak, terutama jika kucing tersebut sedang tidak akur atau masih menganggap kucing lain sebagai kucing asing.
Oleh karena itu, disarankan untuk menjaga tempat makan hewan peliharaan kita masing-masing untuk menghindari hal semacam ini terjadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: