Mengenal Beragam Jenis Cicak di Sekitar Kita; Inilah 5 Jenis Cicak yang Jarang Diketahui

Mengenal Beragam Jenis Cicak di Sekitar Kita; Inilah 5 Jenis Cicak yang Jarang Diketahui

Cicak terbang, salah satu jenis cicak yang jarang diketahui. -Foto: istimewa. -radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Ternyata ada banyak sekali jenis cicak yang jarang diketahui, reptil kecil yang sering kita jumpai di rumah atau tembok. 

Indonesia sendiri memiliki beragam jenis cicak dengan habitat dan ciri khasnya masing-masing.

Cicak bersifat nokturnal, artinya mereka lebih aktif di malam hari. Mereka adalah karnivora dan memakan serangga seperti nyamuk, lalat, dan kecoa. 

Cicak juga memiliki kemampuan untuk melepaskan ekornya (autotomi) ketika merasa terancam. Dan ekornya akan tumbuh kembali setelah beberapa minggu.

BACA JUGA:Jangan Asal Kasih! Inilah 7 Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Kucing Kampung, Bisa Keracunan!

Beberapa jenis cicak tersebut tinggal di sekitar rumah baik di pekarangan maupun di dalam. Secara umum memang tidak mengganggu.

Kendati demikian beberapa penyakit disebut berbahaya karena paparan dari parasit maupun virus yang terbawa.

Oleh karena itu, perlu diwaspadai juga kehadiran cicak di sekitar rumah. Apalagi bila sudah mulai menginvasi area dapur, bekas makanan ataupun minuman.

Sebab, makanan dan minuman yang terkontaminasi oleh cicak dikhawatirkan sudah terpapar bakteri seperti e-coli.

BACA JUGA:MANTAP, Taji Sekda Kuningan Makin Kuat, Dua Hari Pasca Ditinjau, Jalan Japara- Cengal Langsung Diperbaiki

Bakteri ini dapat mempengaruhi dan menginfeksi kesehatan dan menimbulkan penyakit mulai dari saluran pencernaan hingga pernapasan.

Mari kita bahas beberapa jenis cicak yang umum ditemui dan ada sekitar kita:

1. Cicak Tembok (Cosymbotus platyurus)

Ini adalah jenis cicak yang paling familiar. Tubuhnya pipih dan lebar, dengan ekor yang lebar berjumbai di tepinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: