INFO MUDIK: Fasilitas Unik di Rest Area Taman Cirebon Power, Ada Tenda Keluarga dan Cukur Gratis

INFO MUDIK: Fasilitas Unik di Rest Area Taman Cirebon Power, Ada Tenda Keluarga dan Cukur Gratis

Tenda camping di Rest Area Taman Cirebon Power di Jalan Pantura Cirebon - Tegal, Kecamatan Kanci, Kabupaten Cirebon.-Istimewa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Info mudik untuk masyarakat yang membutuhkan rest area dalam perjalanan ke arah Jawa Tengah - Jawa Timur dan melintas di Jalur Pantura Cirebon.

Sebagai salah satu rekomendasi, Rest Area Taman Cirebon Power bisa menjadi pilihan beristirahat sejenak dari perjalanan panjang.

Rest Area yang berada di Taman Cirebon tersebut memiliki fasilitas unik dan menarik. Yakni tenda keluarga, service motor gratis, pijat gratis, hingga cukur rambut gratis.

Kemudian ada juga fasilitas untuk buka puasa dan sahur gratis yang disediakan oleh penyedia yakni kerjasama antara Dompet Dhuafa, Pembangkit Listrik Cirebon Power dan Polresta Cirebon ini, menyediakan fasilitas yang cukup unik dan jarang ditemukan di rest area lainnya.

BACA JUGA:4 Kejanggalan saat Penemuan Jenazah Warga Bandung di Cidahu Kuningan, Ada 2 Teh Botol, 2 Bungkus Rokok

Lokasinya berada di samping area PLTU Cirebon Unit 1 dan persis berada di tepi Jalan Raya Cirebon - Tegal, Kecamatan Kanci, Kabupaten Cirebon.

Saat wartawan berkunjung ke lokasi, salah satu fasilitas menarik adalah 8 tenda camping yang sudah dipasang disekitar rest area.

Tenda ini bisa digunakan oleh para pemudik untuk beristirahat dengan nyaman, karena tersedia kasur yang nyaman.

Salah seorang pemudik, Zakaria mengatakan, fasilitas yang ada di rest area tersebut membuatnya kagum. Sebab, jarang ditemui di perlintasan Jalur Pantura Cirebon.

BACA JUGA:Ini Identitas Jenazah Warga Bandung yang Ditemukan di Dalam Mobil Ford di Cidahu Kuningan

"Ini buat orang tua nyaman, buat anak-anak juga nyaman. Taman di sini rindang, ada toilet dan tempat istirahat," kata Zakaria yang melakukan perjalanan dari Bekasi.

Zakaria mengungkapkan, awalnya ia hanya mengejar tempat yang nyaman untuk bisa salat dan istirahat sejenak. Sehingga begitu melihat ada penunjuk arah rest area, ia memilih untuk beristirahat di rest area Taman Cirebon Power ini.

Ternyata ujar Zakaria, rest area ini menyediakan juga tenda untuk keluarga. Ia sendiri memanfaatkan fasilitas tersebut, untuk beristirahat bersama isteri dan kedua anaknya. "Tadi kita bisa berempat masuk ke tenda," ujar Zakaria.

Zakaria menuturkan, bahwa tenda tempat istirahat yang disediakan di rest area ini cukup nyaman, karena terdapat kasur busa didalamnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: