Buat Tidur Makin Terlelap, Ini Dia 7 Tanaman Indoor Penghasil Oksigen di Malam Hari

Buat Tidur Makin Terlelap, Ini Dia 7 Tanaman Indoor Penghasil Oksigen di Malam Hari

tanaman indoor penghasil oksigen di malam hari-pinterest-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Banyak dari kita menanam tanaman hias di rumah hanya demi mendapatkan keindahan belaka.

Rupanya ada banyak manfaat menanam tanaman indoor salah satunya adalah mendapatkan oksigen alami di malam hari.

Beberapa dari kita mungkin tidak menyadari manfaat yang dihasilkan oleh tanaman indoor yang satu ini.

Apa saja jenis tanaman indoor penghasil oksigen di malam hari?

BACA JUGA:Ada Longsor di Jalur Darma - Cikijing, Kendaraan Macet karena Melaju Bergantian

Berikut 7 Tanaman Indoor Penghasil Oksigen di Malam Hari

1. Krisan

Jika Anda sedang mencari tanaman cantik, berwarna-warni, dan penghasil oksigen, bunga krisan adalah jawabannya!

Tanaman ini memiliki koleksi bunga dengan berbagai macam warna indah yang akan membuat rumah Anda semakin menarik. Selain itu, tanaman ini juga menghasilkan oksigen dan mempunyai kemampuan menghilangkan polutan berbahaya sehingga meningkatkan kualitas udara di rumah Anda.

BACA JUGA:Dampingi Sang Ayah, Sekda Kuningan Bareng Ribuan Jamaah Salat Idul Fitri di Masjid Syiarul Islam

2.Peace Lily

Mudah dirawat dan bermanfaat, Peace Lily merupakan tanaman penghasil oksigen yang sangat populer. Tanaman ini tidak membutuhkan sinar matahari terus-menerus dan hanya perlu disiram seminggu sekali. Meski mudah perawatannya, Peace Lily tetap sangat baik dalam menjernihkan udara dalam ruangan.

3. Sri Rejeki

Tanaman yang biasa dikenal dengan nama pinus Cina ini juga bisa menjadi pilihan untuk membantu meningkatkan kualitas udara dalam ruangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: