Yuk Explore Keindahan Lembah Cilengkrang, Wisata Hidden Gem di Kuningan yang Recommended Banget!

Yuk Explore Keindahan Lembah Cilengkrang, Wisata Hidden Gem di Kuningan yang Recommended Banget!

Lembah Cilengkrang, Wisata Hidden Gem di Kuningan-Liburan yuk.com-Radarkuningan.com

Udara yang sejuk dengan berendam air panas tentu akan membuat Anda semakin rileks dan puas menghabiskan liburan di lembah Cilengkrang.

BACA JUGA:Nyari Kafe Buat Silaturahmi Sama Teman? Ini 6 Rekomendasi Kafe Terbaik di Kuningan, yang Cozy Banget!

2. Air Terjun atau Curug

Daya tarik lembah Cilengkrang yang menarik perhatian pengunjung selanjutnya terdapat spot air terjun atau dikenal dengan nama Curug Cilengkrang.

Setelah menikmati perjalanan yang cukup jauh melewati hutan dan perbukitan, kamu bisa melepas penat dengan bermain air atau berenang di aliran air terjun lembah Cilengkrang yang menyegarkan.

Air terjun di lembah Cilengkrang terdapat tiga Curug yang saling berdekatan. Masing-masing memiliki ketinggian yang berbeda. Diantaranya, Curug sabuk memiliki ketinggian 30 meter, Curug sawer 50-60 meter, dan Curug citapa memiliki ketinggian 40 hingga 60 meter.

3. Keanekaragaman Hayati

Lembah Cilengkrang yang berada di kawasan hutan hujan tropis Taman Nasional Gunung Ciremai, menjadikan wisata ini memiliki ekosistem yang bervariasi, mulai dari flora hingga fauna.

BACA JUGA:Hajat Tutulak, Tradisi Unik Salah Satu Desa di Kuningan, Mulanya untuk Lindungi dari Kebengisan DI TII

Ada beberapa jenis flora yang dilindungi diantaranya bambu Tamiang, rotan, anggrek tanah, kaliandra, kecubung, dan masih banyak lagi. 

Sedangkan jenis fauna yang ditemukan di Lembah Cilengkrang adalah lutung Jawa, Kukang, monyet ekor panjang, biawak air, perkutut. Semua jenis fauna ini dilindungi karena keberadaannya yang langka.

4. Penjelajahan Menuju Lembah

Salah satu daya tarik wisata lembah Cilengkrang juga perjalanan yang ditempuh untuk sampai ke tujuan wisata.

Pengunjung harus melewati rute yang cenderung datar dan menurun dengan sesekali terdapat tanjakan yang tidak begitu curam. Pengunjung harus berjalan sekita 2,5 kilometer atau sekitar 20 menitan. 

BACA JUGA:Erick Thohir Bagikan Momen Pertemuan dengan Kiper Inter Milan Keturunan Indonesia, Kode Naturalisasi?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: