Apakah Kucing Bisa Cemburu Seperti Manusia? Ternyata Begini Penjelasannya, Nomor 3 Bikin Terharu!

Apakah Kucing Bisa Cemburu Seperti Manusia? Ternyata Begini Penjelasannya, Nomor 3 Bikin Terharu!

Apakah Kucing Bisa Cemburu? Berikut Penjelasannya-Pixabay-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Kucing, merupakan salah satu hewan peliharaan dengan jutaan sifat dan perilaku unik.

Berbagai sifat dan perilaku kucing peliharaan, bahkan hampir sama dengan sifat dan perilaku manusia. Berbagai emosi dapat hewan ini tunjukkan kepada dunia. 

Senang, sedih, bahagia, takut, kecewa, hingga cemburu. Memiliki keunikan tersendiri, apakah kucing bisa cemburu seperti manusia? jawabannya iya! 

Selayaknya manusia, seekor kucing bisa merasa cemburu. Meski begitu, biasanya kucing yang memiliki sifat cemburu, didominasi oleh kucing peliharaan. 

Mau tahu apakah kucing bisa cemburu seperti manusia? khususnya kucing peliharaanmu. Untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasan berikut! 

BACA JUGA:Seminggu Ini, 3 Ular Besar Masuk Rumah Warga di Kuningan, Ada King Kobra 3 Meter, Ini Tips Cara Mencegah

1. Pemilik Memiliki Kucing Baru 

Kecemburuan atas kehadiran kucing lain adalah hal yang sangat umum terjadi. Khususnya pada kucing peliharaan, yang telah dipelihara sejak lama.

Semua kucing memiliki kepribadian yang berbeda, dan beberapa akan merasa tidak aman dan lebih mudah menunjukkan rasa cemburu dibandingkan yang lain.

Oleh karena itu, sangat Penting untuk memperhatikan kucing peliharaan dan mengamati isyarat serta pemicunya. Pemilik, harus lebih peka terhadap keadaan kucing peliharaan.

2. Merasa Tersaingi 

Akan menjadi sebuah pemandangan yang biasa, ketika melihat agresi antar kucing ketika dua kucing stres karena harus hidup berdekatan satu sama lain.

Melansir dari penjelasan "PetMD" melalui halaman resminya, agresi antar kucing bisa terjadi antara kucing yang tidak saling mengenal, maupun kucing yang tinggal bersama.

Karena itu, sangat penting untuk berhati-hati saat memperkenalkan kucing baru ke rumah. Agresi sering kali diperburuk oleh hormon, jadi kucing akan merasa lebih cemburu saat bertemu kucing baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: