Review Hp Poco X6 Pro 5G, Harga 5 Jutaan Tapi Spesifikasinya Bukan Kaleng-kaleng

Review Hp Poco X6 Pro 5G, Harga 5 Jutaan Tapi Spesifikasinya Bukan Kaleng-kaleng

Hp Poco X6 Pro 5G-Xiaomi Indonesia-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Xiaomi melalui sub merek-nya Poco, beberapa waktu telah merilis smartphone kelas menengahnya yaitu Hp Poco X6 Pro 5G.

Poco X6 Pro 5G sendiri secara resmi baru hadir di Indonesia pada awal bulan Februari lalu atau lebih tepatnya pada 1 Februari 2024.

Poco merupakan sub merek yang dikenal menawarkan beragam smartphone dengan performa tinggi namun ramah di kantong.

Dikutip dari laman resmi Xiaomi dan Poco Indonesia pada Kamis 23 Mei 2024, beberapa keunggulan Poco X6 Pro 5G yang bisa jadi bahan pertimbangan untuk meminangnya.

BACA JUGA:Perbandingan Antara iPhone 11 dengan IQOO Z9 5G! Mending Mana?

BACA JUGA:Rekomendasi iPhone Murah yang Cocok untuk Gaming 2024, Mulai dari 1 Jutaan Aja!

Hadir sebagai produk anyar dari Poco, Hp Poco X6 Pro 5G ini menawarkan performa gahar dan fitur yang mumpuni. Hp ini juga digadang-gadang sebagai salah satu smartphone berkualitas terbaik di kelasnya.

Poco X6 versi terbaru ini hadir dengan desain modern dan layar yang dinamis. Dilengkapi dengan layar crystalres, hp ini dapat menghadirkan tampilan gambar yang lebih jernih. Cocok untuk Anda yang suka nonton film atau series di hp.

Menariknya lagi, hp ini juga mengklaim dapat mempercepat pengisian baterai dalam 45 menit sehingga lebih efisien.

Selain itu, hp satu ini juga sudah dilengkapi spek mesin yang gahar dengan Dimensity 8300 Ultra atau setara prosesor Snapdragon 7s Gen 2 yang mampu mendukung aktivitas gaming lebih gacor.

BACA JUGA:Daftar Rekomendasi iPhone Terjangkau yang Worth It Untuk Dibeli di Tahun 2024, Ada yang Cuman 2 Jutaan!

BACA JUGA:iPhone 11 Sekarang Cuman 3 Jutaan Aja! Berikut Spesifikasi Lengkap iPhone 11

Di sisi kamera dan kualitas potret, hp ini sudah cukup bisa diandalkan untuk kebutuhan swafoto atau selfie karena didukung dengan kamera terbaik.

Poco X6 Pro 5G ini memiliki kamera utama 64 MP dengan Optical Image Stabilization (OIS), kamera depan 16 MP dan kameta makro 2 MP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: