Ini 3 Panduan Cara Membuat Pengusir Nyamuk, dari Bahan Alami dengan Mudah

Ini 3 Panduan Cara Membuat Pengusir Nyamuk, dari Bahan Alami dengan Mudah

Ini 3 Panduan Cara Membuat Pengusir Nyamuk, dari Bahan Alami dengan Mudah-photo by bob villa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Kita tentunya pernah kesal dengan kehadiran nyamuk di rumah kita, karena kehadiran mereka ini seringkali dapat mengganggu aktivitas kita.

Mulai dari gigitannya yang dapat membuat luka dan gatal, suara dengungannya yang membuat kualitas tidur kita terganggu, dan bahkan sampai resiko kesehatan yang bisa kita alami dari gigitan mereka.

Tapi jangan khawatir! Ada beberapa cara alami yang ampuh untuk mengusir nyamuk tanpa perlu bahan kimia berbahaya.

Karena selain pemakaian obat nyamuk secara terus menerus dapat terhitung cukup mahal, pemakaian obat nyamuk juga dapat berpotensi untuk menimbulkan efek samping. 

BACA JUGA:5 Manfaat Tanaman Lavender di Kamar Tidur, Bisa Mengatasi Masalah Tidur hingga Mengusir Nyamuk!

Oleh karena itu, dengan menggunakan cara alami ini, kita bisa menciptakan lingkungan yang bebas nyamuk dan aman untuk keluarga.

1. Menggunakan Minyak Lemon Eucalyptus

Digunakan sejak tahun 1940-an, minyak lemon eucalyptus adalah salah satu pengusir nyamuk alami yang sudah sangat terkenal.

Bahkan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) telah menyetujui minyak eucalyptus sebagai bahan yang efektif sebagai penolak nyamuk.

Cara buatnya, kita bisa mencampurkan 1 bagian minyak lemon eucalyptus dengan 10 bagian minyak bunga matahari atau witch hazel.

BACA JUGA:Rumah Anda Banyak Nyamuk? Ini Dia 7 Tanaman Hias yang dapat Mengusir Nyamuk Pergi dari Rumah

2. Bunga Lavender

Bunga lavender yang dihancurkan juga dapat menghasilkan aroma dan minyak yang dapat mengusir nyamuk dengan ampuh.

Karena lavender memiliki kualitas analgesik, antijamur, dan antiseptik. Dimana selain mencegah gigitan nyamuk, lavender juga dapat menenangkan dan meredakan radang kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: