5 Kolam Renang Terpopuler di Kuningan, Cocok Buat Liburan Keluarga! No 4 Ada Kolam Renang Premium
5 Kolam Renang di Kuningan-Instagram @coffeemaider-Radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM- Kuningan dikenal menyimpan banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Mulai dari wisata alam, bukit, terjun, danau, hingga wisata buatan yang tak kalah menariknya seperti kolam renang dan Waterboom.
Kota yang tengah dijuluki sebagai Kota Kuda ini, memiliki sejumlah kolam renang dengan daya tarik yang khas dan memikat hati para wisatawan.
Tak heran jika kolam renang di Kuningan juga menjadi salah satu destinasi wisata yang ramai dikunjungi apalagi saat liburan akhir pekan dan libur nasional.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Menarik di Kuningan yang Sayang Untuk Dilewatkan, No. 2 Lagi Viral!
Kolam renang Kuningan ini menjadi tempat rekreasi favorit untuk wisata keluarga dan ramah anak.
Nah berikut ini beberapa rekomendasi kolam renang di Kuningan yang menarik untuk dikunjungi, yaitu:
1. Kolam renang sanggariang
Salah satu tempat rekreasi kolam renang di Kuningan yang bisa kamu kunjungi yaitu kolam renang Sanggariang. Kolam renang ini terletak di pusat kota, sehingga mudah diakses.
Terdapat 3 kolam renang dengan ukuran kedalaman yang berbeda. Selain itu juga dilengkapi fasilitas lain seperti tempat olahraga, gazebo, mushola, juga penginapan tersedia di sini.
Lokasinya berada di Jl. Raya Siliwangi No. 75 Purwawinangun, Kab. Kuningan.
2. Sangkanurip Alami
Kolam renang yang stau ini tergolong legendaris dan populer di Kuningan. Kolam renang di sini menawarkan sensasi berenang di pemandian air panas alami dari Gunung Ciremai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: