Profil Adhitia Putra Herawan, Sosok Pengganti Teddy di Persib Bandung Jago Teknologi

Profil Adhitia Putra Herawan, Sosok Pengganti Teddy di Persib Bandung Jago Teknologi

Profil Adhitia Putra Herawan, Sosok Pengganti Teddy di Persib Bandung Jago Teknologi.-Tangkapan layar-Instagram @PersibTalk

RADARKUNINGAN.COM - Profil Adhitia Putra Herawan, sering terlibat di dunia teknologi, merupakan sosok pengganti Teddy Thahjono di Persib Bandung.

Adhitia Putra Herawan, merupakan sosok yang sudah tidak asing di kalangan pecinta sepakbola terutama di kawasan Bandung.

Dirinya bakal menggantikan posisi Teddy Thahjono sebagai Direktur Olahraga PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), yang resmi mundur pada 31 Juli 2024 mendatang.

Pengumuman resmi tersebut disampaikan oleh manajemen Persib Bandung pada 25 Juni 2024. Sebagai pengganti sementara, Adhitia Putra Herawan ditunjuk untuk mengisi posisi tersebut. 

BACA JUGA:Penyakit Kronis Liga 1 Diungkap Bintang Persib Bandung

"Adhitia Putra Herawan merupakan sosok pengganti Teddy Tjahjono sebagai Interim Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat yang mengundurkan diri terhitung 31 Juli 2024 mendatang," bunyi pernyataan resmi PT PBB. 

Adhitia pernah menjabat sebagai Direktur Teknik di klub amatir Expose FC, yang berlaga di kompetisi semi-profesional Bandung Premiere League (BPL).

Lulusan Politeknik Negeri Bandung (2004-2007) ini, memiliki pengalaman panjang di bidang teknologi. 

Diktuip dari PersibTalk.id, dirinya pernah menjabat sebagai Chief Technology Officer di sebuah platform e-commerce terkemuka di Indonesia sejak 2021. 

BACA JUGA:Tercium sejak Championship Series, Teddy Tjahjono Mundur dari Persib Bandung

Sebelumnya, Adhitia menjabat sebagai Head of Engineering di platform yang sama dari Maret 2020 hingga Oktober 2021.

Dalam profil LinkedIn-nya, Adhitia juga mencatat pengalamannya sebagai GM Development Transformations dan Senior Solution Analyst di PT Smartfren Telecom Tbk pada 2018-2020. 

Selain itu, ia pernah bekerja sebagai Solution Architect di Allianz (2017-2018) dan Division Head di Cybertrend Intrabuana (2011-2016).

Infromasi yang beredar, Teddy mundur dari Persib Bandung dan bakal merapat ke Dewa United atau Persija Jakarta. Namun kabar tersebut ditepis oleh pengamat yang sering membagikan infromasi seputar Persib Bandung, Rony Anwari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: