Harga Tomat di Pasar Kepuh Kuningan Pecah Rekor, Anjlok Seharga Tarif Parkir

Harga Tomat di Pasar Kepuh Kuningan Pecah Rekor, Anjlok Seharga Tarif Parkir

Harga sayuran tomat di Pasar Kepuh Kabupaten Kuningan anjlok menjadi hanya Rp 3 ribu per kilogram.-Andre Mahardika-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Harga sejumlah bahan pokok di Pasar Kepuh Kabupaten Kuningan kembali bergejolak.

Setelah harga cabai naik rata rata Rp 5 ribu per kg, harga sayuran justru jatuh.

Petugas Pendata harga Pasar Kepuh Kuningan, Arisman mengatakan, per hari ini, harga tomat anjlok tajam menjadi Rp 3 ribu rupiah per kg.

Padahal seminggu lalu masih dijual Rp 8 ribu per kg. Bahkan, harga komoditi tersebut pernah mencapai harga jual tertinggi di angka Rp 38 ribu per kg pada pertengahan April.

BACA JUGA:Biodata Lengkap Miliano Jonathans: Bakat Muda Sepak Bola Belanda dengan Darah Indonesia

"Stok berlimpah karena panen raya kan. jadi harga turun, permintaan masih biasa," ucap Arisman, kepada radarkuningan.com, Rabu, 4 Juli 2024.

Dikatakannya, dari keterangan pedagang di Pasar Kepuh, petani tomat yang memasok ke lapaknya merugi. Akibatnya, petani tomat hanya bisa pasrah dengan kondisi saat ini, meskipun stok berlimpah.

Anjloknya harga tomat di pasar, tak sedikit pembeli menyebutnya seharga parkir beda sedikit.

"Parkir 2 ribu, nambah seribu, bisa beli tomat sekilo," ucap Cecep, pembeli asal Bandorasa yang tak sengaja membeli tomat ke Pasar Kepuh.

BACA JUGA:Tak Tanggapi Rumor Maarten Paes, Ini Tanggapan Mantan Sekjen PSSI Soal Indonesia Di Kualifikasi Piala Dunia

Meskipun dirinya tak sengaja membeli tomat, Cecep mengatakan membeli bahan dapur itu untuk diberikan kepada sang istri.

"Ya beli saja, murah, untuk istri dirumah. Ga sengaja lewat, tomat 3 ribu, yaudah mungpung ada uang sedikit, beli, lumayan," katanya.

Berikut update harga jual bahan pokok di Pasar Kepuh Kuningan.

1. BERAS dan KETAN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: