Coba Pajang Hiasan ini, Ruang Tamu Makin Estetik dan Gak Monoton!

Coba Pajang Hiasan ini, Ruang Tamu Makin Estetik dan Gak Monoton!

Ruang tamu estetik-Tangkapan layar pixabay.com/Skitterphoto- radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COMRuang tamu menjadi ruangan penting di rumah, maka penting juga untuk memajang hiasan di Ruang tamu agar tidak terkesan monoton. 

Menata ruang tamu bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti memilih warna cat tembok yang bagus, menaruh kursi dan meja tamu dengan baik agar tidak terlalu sempit, atau bisa juga dengan memajang hiasan di ruang tamu. 

Hiasan pun bukan hanya sekadar pajangan untuk nilai estetika saja, tetapi ada juga hiasan yang multifungsi dengan fungsinya masing-masing.

Nah berikut ini ada beberapa pilihan yang bisa digunakan sebagai referensi hiasan di ruang tamu.

BACA JUGA:Ketahui, Anime Bergenre Drama Yang Diadaptasi ke Live Action

1. Tanaman Hias

Tanaman bukan hanya bisa ditanam di depan rumah saja, tetapi juga bisa menaruhnya di dalam rumah, asalkan piihan tanamannya yang memang cocok dijadikan tanaman hias untuk ruangan indoor.

Tanaman hias yang biasa digunakan di dalam ruangan yaitu seperti sirih gading, lidah mertua, lili paris, dan lain sebagainya.

Menaruh tanaman hias di ruang tamu juga banyak keuntungannya, selain menambah keindahan dan nilai esetetika, dengan menambahkan tanaman hias di ruang tamu akan membuat udara di dalam ruangan semakin segar dan baik untuk kesehatan pernapasan.

BACA JUGA:Erick Thohir Beri Kabar Terbaru Mengejutkan Tentang Sidang CAS Maarten Paes, Sudah Siap Bela Timnas Indonesia?

2. Tipografi

Selanjutnya hiasan dinding yang bisa dipasang di ruang tamu adalah tipografi. Tipografi merupakan hiasan dinding yang memberikan kesan yang aesthetic untuk ruangan.

Tipografi bisa dengan memasang tulisan quotes bijak, ayat-ayat dari kitab suci, dan hal lainnya.

Tipografi biasanya terbuat dari ukiran kayu dan bisa dibeli di marketplace/toko dengan berbagai macam pilihannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: