Baterai Tablet-mu Mulai Boros? Ini 4 Tips Menghemat Baterai Tablet yang Jarang Diketahui!
Baterai Tablet-mu Mulai Boros? Ini 4 Tips Menghemat Baterai Tablet yang Jarang Diketahui!-ss cellphones-radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM - Baterai Tablet-mu mulai boros? Yuk, simak 4 tips menghemat baterai Tablet berikut ini yang perlu kamu ketahui!
Menggunakan tablet sepanjang hari tanpa kehabisan daya adalah tantangan bagi banyak pengguna, terutama jika tablet digunakan untuk berbagai aktivitas.
Mulai dari seperti bekerja, bermain game, atau menonton video dengan durasi yang lama, kegiatan tersebut tentunya dapat menguras baterai kita dengan cepat.
Untuk menghindari itu, berikut adalah empat cara efektif untuk menghemat baterai tablet Anda agar bisa digunakan seharian:
BACA JUGA:Berikut 4 Rekomendasi Tablet Canggih Untuk Bekerja, Terutama di Dunia Kreatif!
1. Kurangi Kecerahan Layar
Layar adalah salah satu komponen yang paling banyak mengkonsumsi daya pada tablet. Mengurangi kecerahan layar bisa secara signifikan memperpanjang masa pakai baterai.
Anda bisa mengatur kecerahan layar ke level yang lebih rendah secara manual atau mengaktifkan fitur kecerahan otomatis yang menyesuaikan kecerahan berdasarkan cahaya lingkungan sekitar.
Selain itu, aktifkan fitur dark mode jika tersedia, karena latar belakang gelap umumnya mengonsumsi lebih sedikit daya pada layar OLED atau AMOLED.
2. Matikan Fitur yang Tidak Digunakan
Fitur seperti Bluetooth, Wi-Fi, dan GPS dapat menguras baterai secara signifikan jika dibiarkan aktif sepanjang waktu. Matikan fitur-fitur ini ketika tidak digunakan.
Jika Anda berada di area dengan sinyal Wi-Fi yang buruk, pertimbangkan untuk mematikan Wi-Fi dan menggunakan mode pesawat atau hanya mengaktifkan Wi-Fi saat dibutuhkan.
Selain itu, mematikan notifikasi push dari aplikasi yang tidak penting juga bisa membantu menghemat baterai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: