Kartu Merah Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia

Kartu Merah Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia

Marselino Ferdinan mendapat kartu merah saat Indonesia melawan Laos di Piala AFF 2024.-Tangkapan layar-Youtube

Kritik Jurnalis Dunia terhadap Marselino Ferdinan

Penampilan Marselino Ferdinan menjadi sorotan utama, terutama karena kartu merah yang diterimanya.

BACA JUGA:STY Kritik Marselino Ferdinan usai Kartu Merah di Laga Timnas Indonesia vs Laos di Piala AFF 2024

Salah satu jurnalis kelas dunia, Gabe Tan, yang dikenal sebagai analis sepak bola di ESPN, turut mengomentari kejadian tersebut.

"Kartu merah Marselino dapat berdampak besar, bukan hanya pada malam di mana Indonesia secara mengejutkan kesulitan melawan tim underdog, tetapi juga untuk pertandingan berikutnya melawan Vietnam tanpa pemain bintang mereka," tulis Gabe Tan di akun X-nya pada Jumat (13/12/2024).

Absennya Marselino Ferdinan menjadi kerugian besar bagi skuad Garuda, mengingat ia adalah salah satu motor serangan paling kreatif di tim asuhan Shin Tae-yong.

Tantangan Berat Timnas Indonesia Tanpa Marselino

Kehilangan Marselino Ferdinan membuat tugas Shin Tae-yong semakin berat.

Pada laga selanjutnya melawan Vietnam yang akan berlangsung di Stadion Viet Tri pada Minggu 15 Desember 2024.

Timnas Indonesia dituntut untuk meraih kemenangan guna menjaga peluang lolos ke babak semifinal Piala AFF 2024.

Namun, Vietnam bukanlah lawan yang mudah. Dengan waktu istirahat yang lebih lama, Vietnam dipastikan tampil lebih segar dan siap memberikan tekanan maksimal kepada skuad Garuda.

Bagi Timnas Indonesia, absennya Marselino Ferdinan juga memaksa Shin Tae-yong untuk mencari alternatif di lini tengah.

Marselino selama ini menjadi pemain kunci dengan kreativitasnya dalam membangun serangan. Kehilangan pemain sekelas Marselino tentu akan memengaruhi dinamika permainan tim.

Harapan untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Meskipun menghadapi tantangan besar, Timnas Indonesia harus tetap optimis. Laga melawan Vietnam adalah momen untuk membuktikan kemampuan kolektif tim, sekaligus menjawab kritik yang muncul setelah hasil imbang melawan Laos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: