Ketua PCNU Kuningan: Sekda dan Bupati Harus Satu Visi
Ketua PCNU Kuningan Dr KH Aminuddin SHI MA atau akrab disapa Abah Aam ikut mengkritisi terkait pelantikan sekda definitif hasil open bidding yang sudah digelar tahun lalu.-Agus Sugiarto-Radar Kuningan
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Ketua PCNU KUNINGAN Dr KH Aminuddin SHI MA, menekankan, pentingnya Sekretaris Daerah (Sekda) dan Bupati harus satu visi yang sama.
Menurut pria yang akrab disapa Abah Aam ini, jika Sekda dan Bupati tidak selaras, maka pemerintahan akan pincang.
"Jika sekda dan bupati tidak satu visi, pemerintahan akan berjalan pincang," kata Abah Aam dalam siaran persnya.
Tetapi jika keduanya seirama, Kuningan akan melesat seperti tombak yang dilemparkan dengan tenaga penuh.
BACA JUGA:Bohong Besar, Asisten Shin Tae-yong Ungkap Fakta yang Sebenarnya di Timnas Indonesia
"Tepat sasaran dan berdampak besar bagi masyarakat,” ungkapnya.
Dijelaskan lebih lanjut, seorang sekda harus memiliki tiga elemen utama. Yaitu knowledge, ibaratnya sebagai seorang pandai besi, sekda harus memiliki pengetahuan yang dalam untuk menempa kebijakan yang tajam dan efektif.
Kemudian skill, seperti seorang pemanah, sekda membutuhkan kemampuan teknis untuk menargetkan solusi secara tepat dan tidak meleset.
Ketiga yakni attitude, layaknya akar pohon yang kokoh, sikap seorang sekda harus berlandaskan integritas dan ketulusan dalam melayani masyarakat.
BACA JUGA:Tampilan Jersey baru Timnas Indonesia Bocor, Cek Fakta
"Selain itu, sekda harus mampu menghadapi tantangan besar, seperti penyehatan APBD, pengurangan pengangguran, dan pengentasan kemiskinan. Dengan cara yang tidak hanya strategis, tetapi juga solutif," paparnya.
Sekda menurut Abah Aam, juga diibaratkan dengan seorang arsitek yang pintar dalam merancang pembangunan.
"Pemimpin birokrasi adalah arsitek pemerintahan. Jika arsiteknya salah memilih rancangan, maka bangunan yang dibuat tidak akan bertahan lama,” ucapnya.
Sebelumnya, Abah Aam ikut mengkritisi terkait pelantikan sekda definitif hasil open bidding yang sudah digelar tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: