RTRW Kuningan Disorot, KONI Usulkan Kawasan Kuningan Sport Centre
Sekretaris KONI Kabupaten Kuningan, Asep Z. Fauzi, menekankan bahwa arah pembangunan daerah tahun 2027 yang menitikberatkan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) membutuhkan fondasi kesehatan jasmani yang kuat. (Bubud Sihabudin)--
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Forum Diskusi Terarah yang digelar BAPPEDA Kabupaten Kuningan pada Kamis (22/1/2026) memunculkan usulan strategis yang dinilai menyentuh kebutuhan mendasar masyarakat.
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuningan mendorong pemerintah daerah untuk menetapkan kawasan olahraga terpadu berupa Kuningan Sport Centre (KSC).
Usulan tersebut dinilai relevan dengan proses penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kuningan yang tengah berjalan.
KONI menilai, dokumen RTRW tidak cukup hanya mengatur zonasi permukiman, pertanian, pendidikan, hingga industri, tetapi juga harus memberi ruang jelas bagi aktivitas olahraga publik.
BACA JUGA:Paparkan Data Resmi, PDAM Tirta Kamuning Klarifikasi Tuduhan Krisis Air di Cikalahang
BACA JUGA:Arahan KDM Untuk Persoalan Air di Kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan
Sekretaris KONI Kabupaten Kuningan, Asep Z. Fauzi, menekankan bahwa arah pembangunan daerah tahun 2027 yang menitikberatkan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) membutuhkan fondasi kesehatan jasmani yang kuat.
“Masyarakat sehat adalah prasyarat SDM unggul. Dan kesehatan tidak mungkin terwujud tanpa budaya olahraga yang didukung fasilitas memadai,” ujarnya.
Menurutnya, kesadaran warga Kuningan terhadap olahraga sebenarnya terus meningkat.
Aktivitas seperti jogging, bersepeda, dan senam rutin kini menjadi pemandangan harian, baik pagi maupun sore hari.
BACA JUGA:Industri Tumbuh, Lowongan Kerja Terbuka di Kabupaten Majalengka
Tingginya partisipasi masyarakat, kata Asep, justru memperlihatkan persoalan mendasar: keterbatasan ruang olahraga yang aman dan layak.
Banyak warga terpaksa berolahraga di bahu jalan atau kawasan yang tidak dirancang untuk aktivitas tersebut.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
