Acep Optimistis Perpus Jendela Dunia Juara Nasional

Kamis 24-09-2020,10:21 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KUNINGAN– Sebagai perpustakaan umum terbaik desa/kelurahan yang sukses mewakili Jawa Barat, Perpustakaan Jendela Nasional Desa Pasayangan Kecamatan Lebakwangi Kuningan kini tengah dinilai di tingkat pusat. Salah satunya yakni proses penilaian secara daring melalui zoom meeting yang diikuti langsung Bupati H Acep Purnama SH MH. Bupati Acep berkesempatan memberi sambutan melalui zoom meeting di Perpustakaan Jendela Dunia, Rabu (23/9). Hadir pula Ketua TP PKK Kuningan Hj Ika Acep Purnama, Wakil Ketua TP PKK Hj Yuana Ridho Suganda, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kuningan serta tamu undangan lain. Keberhasilan Perpustakaan Jendela Dunia sebagai juara pertama tingkat provinsi, menjadi kebanggaan tersendiri bagi Bupati Acep. Meski jauh dari pusat pemerintahan kabupaten, namun inovasi yang diterapkan Perpustakaan Jendela Dunia patut diapresiasi. “Saya sangat apresiasi kepada Perpustakaan Jendela Dunia Desa Pasayangan Kecamatan Lebakwangi. Sebab telah berhasil menjadi juara pertama mewakili Provinsi Jawa Barat menuju tingkat nasional,” sebut Bupati Acep. Tak lupa, pihaknya menyampaikan rasa terima kasih kepada Kepala Dispusipda Pemprov Jabar maupun Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kunignan sebagai pembina dan fasilitator perlombaan. Sekaligus kepada Camat Lebakwangi sebagai pembina pemberdayaan desa, serta Kepala Desa Pasayangan sebagai peserta yang telah membuktikan hasil kerja kerasnya masuk menjadi nominator lomba perpustakaan umum terbaik desa/kelurahan tingkat nasional. “Itu semua menjadi bukti komitmen pemerintah daerah dalam memberdayakan dan mengembangkan perpustakaan di desa,” imbuh dia. Dirinya berharap, agar Perpustakaan Jendela Dunia bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat Jabar. Sekaligus dapat mewujudkan Kuningan bercahaya (Kuningan Belajar dan Membaca Sepanjang Hayat), Kuningan Maju (Makmur, Agamis, Pinunjul) Berbasis Desa dan Jawa Barat Juara Lahir Batin. “Dengan demikian, Kabupaten Kuningan telah membuktikan tetap konsisten dalam mendukung gerakan literasi nasional melalui program pemberdayaan masyarakat, keluarga literasi, pengembangan dan pembinaan perpustakaan desa sebagai wujud menjalankan amanat UUD 1945 untuk mencerdaskan kehidupan bangsa,” pungkasnya.(ags)

Tags :
Kategori :

Terkait